Foto-foto Penampakan Saipul Jamil di Polsek Kelapa Gading
Setelah diperiksa penyidik selama 18 jam secara tertutup, Saipul sempat tertangkap kamera wartawan.
Editor: Yudie Thirzano
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polisi telah menetapkan penyanyi dangdut Saipul Jamil (SJ) sebagai tersangka kasus pencabulan remaja pria berusia 17 tahun.
Pada Jumat (19/2/2016) SJ resmi menjadi tahanan Kapolsek Kepala Gading, Jakarta Utara.
Setelah diperiksa penyidik selama 18 jam secara tertutup, Saipul sempat tertangkap kamera wartawan.
Saipul yang mengenakan busana muslim warna putih, sorban kotak-kotak dan kopiah hitam itu terlihat lebih cerah usai menjalani pemerikasaan selama berjam-jam.
"Alhamdulillah sehat. Doain yang terbaik buat saya," ucap Saipul singkat sembari berjalan keluar dari gedung Polsek Kelapa Gading, Jumat (19/2/2016) siang.
Didampingi beberapa petugas polisi pria yang kerap disapa Ipul itu berjalan keluar dari ruang pemeriksaan, menuju mobil Innova Hitam bernomor polisi B 805 FHM.
Mantan suami Dewi Persik itu sempat terlihat memeluk erat seorang ibu berkerudung merah muda sebelum menuju pintu keluar.
Saipul mengaku ia akan menjalankan salat Jumat.
"Doain aja. Saya mau salat Jumat dulu ya," katanya sambil melempar tersenyum kecil dengan raut wajah yang menyiratkan kelelahan.
Digiring ke BNN
Jumat siang, Saipul Jamil digelandang ke kantor Badan Narkotika Nasional (BNN), Cawang, Jakarta Timur.
Dia hadir didampingi anggota Polsek Kelapa Gading, Saipul hadir usai Salat Jumat.
Setiba di BNN, Saipul langsung dibawa ke laboratorium.
Tampak pula penasihat hukum Saipul Jamil di BNN.