Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tak Ada Lagi Kesetiaan Bikin Jupe Lepaskan Gaston

Bagi artis seksi bernama lengkap Yulia Rahmawati ini, tidak ada gunanya meneruskan rasa cintanya jika tidak ada kesetiaan.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tak Ada Lagi Kesetiaan Bikin Jupe Lepaskan Gaston
TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA
Selebritis Julia Perez atau Jupe saat beradegan memangkas rambut panjang indahnya dalam sebuah film cerita pendek di kediamannya di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (25/2/2016). Jupe memangkas Rambutnya yang dimasukan dalam sebuah adegan film pendek merupakan bentuk dukungan Jupe kepada para pasien yang terserang penyakit kanker. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Kesetiaan sangat dipegang teguh oleh Julia Perez alias Jupe.

Bagi artis seksi bernama lengkap Yulia Rahmawati ini, tidak ada gunanya meneruskan rasa cintanya jika tidak ada kesetiaan.

Prinsip inilah yang kemudian memantapkan Jupe menggugat cerai Gaston Castano, pria yang belakangan baru diketahui telah menikahinya 2013 silam.

"Mbak Jupe ini orangnya setia. Kesetiaan itu yang utama dalam rumah tangga. Tapi kalau sudah tidak ada kesetiaan lagi, buat apa rumah tangga itu dipertahankan," kata Kuasa Hukum Jupe, Minola Sebayang.

Kepada wartawan mengaku sudah tidak mau lagi memperbaiki hubungan asmaranya dengan pria asal Argentina tersebut.

"Udah nggak zaman balikan sama mantan. Dia (Gaston) sudah lewat. Waktunya saya move on," ujar Jupe, ketika ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (15/3/2016).

Kabar perselingkuhan dan ketidaksetiaan Gaston memang sempat santer terdengar menjadi biang keladi retaknya hubungan Jupe dan Gaston.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas