Kata Rian D'MASIV, Yon Koeswoyo Sempat Muntah Darah
Rian meluangkan waktu untuk menjenguk musisi senior, Yon Koeswoyo di Eka Hospital, BSD, Tangerang Selatan.
Editor: Rendy Sadikin
TRIBUNNEWS, JAKARTA - Vokalis band D'MASIV, Rian meluangkan waktu untuk menjenguk musisi senior, Yon Koeswoyo di Eka Hospital, BSD, Tangerang Selatan.
"Sudah seminggu dirawatnya. Itu beliau habis manggung di Surabaya, terus sempat muntah darah banyak banget," tutur Rian kepada Kompas.com di @america, Pasific Place, SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (1/6/2016).
Rian mengaku mendapat informasi ini dari adik Yon yakni Yok Koeswoyo saat sama-sama mengisi sebuah acara.
"Aku kebetulan beda acara, sebelumnya aku lagi manggung sama Om Yok (Koeswoyo), adiknya Om Yon. Terus bilang Om Yon lagi sakit tuh," ujarnya.
Pelantun Merindukanmu ini mengungkap bahwa Yok memang terlalu memforsir dirinya.
Hal itulah yang menjadi salah satu penyebab Yon terbaring sakit.
"Diforsir, kan umurnya sudah 76 tahun tapi masih manggung kemana-mana, harusnya sudah enggak diforsir," ungkap Ryan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.