Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Suryono Harus Dipanggil di Papua, Sidang Putusan Bella Sophie Ditunda

Sidang lanjutan perceraian Bella Sophie dengan Suryono kembali dijadwalkan hari ini, Rabu, (29/6/2016) di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Suryono Harus Dipanggil di Papua, Sidang Putusan Bella Sophie Ditunda
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Artis Bella Shofie saat menghadiri sidang perceraiannya dengan Suryono di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (20/4/2016). Bella Shofie kecewa dengan ketidak hadiran suaminya dalam persidangan yang mengagendakan mediasi, meskipun didalam persidangan kuasa hukum Suryono hadir untuk memenuhi panggilan kliennya. Tribunnews/Jeprima 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sidang lanjutan perceraian Bella Sophie dengan Suryono kembali dijadwalkan hari ini, Rabu, (29/6/2016) di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Sidang yang diagendakan pemeriksaan saksi dan bukti itu namun harus ditunda hingga tanggal 27 Juli 2016.

Menurut kuasa hukum Bella Shofie, Herdiyan Saksono penundaan sidang hari ini lantaran surat panggilan kepada Suryono yang diwakilkan kuasa hukumnya tidak sampai.

"Kantor pengacaranya sudah lama pindah, alamatnya sudah tutup. Jadi surat pemanggilan katanya harus dikirim ulang," kata Herdiyan Saksono ketika dihubungi, Rabu (29/6/2016).

"Pemanggilan jadinya dianggap tidak layak karena kantor lawyernya di Jakarta Pusat sudah lama tutup. Suryono harus dipanggil ke Papua," sambungnya.

Herdiyan menuturkan itu merupakan hak dari mereka walaupun pihaknya sudah beberapa kali merasa dirugikan, karena pihak Suryono dianggap membuang waktu.

Berita Rekomendasi

"Memang dia tidak menyalahkan proses dari acara perdata, tapi kan kesal ya begini terus. Langsung ditunda sidang hari ini, karena kantor pengacara Suryono sudah tutup, jadinya surat dianggap tidak diterima oleh mereka," tutur dia.

Bella bahkan berencana hadir dalam sidang yang digelar hari in. Ia namun menyarankan kepada Bella untuk datang pada sidang 27 juli nanti.

"Nanti tanggal 27 Juli kemungkinan besar bisa sidang putusan," imbuhnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas