Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kinaryosih Tidak Bisa Berkata-kata Melihat Kekerasan Terhadap Anak

Peringatakan hari anak nasional pada 23 Juli, membuat artis peran, Kinaryosih masih merasa miris soal pemberitaan soal kekerasan terhadap anak.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kinaryosih Tidak Bisa Berkata-kata Melihat Kekerasan Terhadap Anak
TRIBUNNEWS.COM/ACHMAD RAFIQ
Kinaryosih Ketika ditemui dalam peluncuran film Untuk Angeline, di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/7/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peringatakan hari anak nasional pada 23 Juli, membuat artis peran, Kinaryosih masih merasa miris soal pemberitaan soal kekerasan terhadap anak.

Kinaryosih mengaku, tidak bisa berkata-kata ketika mendengar atau melihat berita soal seseorang yang melakukan kekerasan terhadap anak.

"Kalau saya melihat berita soal kekerasan anak, udah nggak bisa berkata apa-apa lagi mendengarnya," ujar Kinar ketika ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/7/2016) malam.

"Kok bisa ya orang seperti itu memperlakukan makhluk tidak berdaya dan berdosa diperlakukan kejam," sambungnya.

Artis berusia 27 tahun saat ini merasa khawatir dengan pemberitaan di televisi yang kerap membahas soal kekerasan terhadap anak. Apalagi, saat ini ia memiliki buah hati yang butuh pengawasan darinya.

"Saya jadi lebih khawatir saat lihat berita di televisi soal kekerasan anak-anak. Kalau tontonan saya membolehkan yang sewajarnya anak-anak umur 4 tahun aja, kaya kartun gitu," imbuh dia.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas