Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Almarhumah Istri Tukul Arwana Sering Berangkatkan Temannya Umrah

Di mata Qubil, Susi merupakan sosok perempuan yang aktif dalam berbagai kegiatan positif semasa hidupnya.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Almarhumah Istri Tukul Arwana Sering Berangkatkan Temannya Umrah
Tribunnews/JEPRIMA
Suasana pemakaman istri dari pelawak Tukul Arwana, Susiana di Taman Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Rabu (24/8/2016). Almarhum meninggal karena penyakit asma yang diderita. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Proses pemakaman istri Tukul Arwana, Susiana, dihadiri oleh dua orang komedian kenamaan yang juga rekan seprofesi Tukul, Ramdhani Qubil AJ atau Qubil dan Memet.

Meski selama berkarier di panggung hiburan, Qubil dan Memet, terbilang dekat dengan Tukul, namun mereka juga mengaku mengenal sosok istri Tukul.

Di mata Qubil, Susi merupakan sosok perempuan yang aktif dalam berbagai kegiatan positif semasa hidupnya.

“Dia orangnya aktif banget di pengajian hingga akhir hayatnya. dia berangkatin umrah sampai haji. Itu almarhumah lakuin dari mas Tukul mulai berjaya. Kebaikannya sampai akhir hayat luar biasa,” kata Qubil saat ditemui di TPU, Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Rabu (24/8/2016).

Penilaian serupa juga disampaikan oleh rekan Tukul yang lain, Memet. Bagi Memet, Susi tidak hanya memerdulikan keluarga serta kesuksesan suaminya, melainkan peduli akan kebahagiaan orang lain.

“Sampai sebelum meninggal, almarhumah masih sempat jenguk temannya di rumah sakit, care lah dia sama teman. Terus juga ada beberapa temannya sering almarhumah berangkatin umrah, almarhumah juga sering ajak jalan-jalan teman-temannya," tambah Mamet.

Melihat sikap Susi yang baik dan bijaksana selama menjadi seorang istri, Qubil dan Memet berharap meninggalnya Susi adalah jalan terbaik yang direncanakan Sang Khalik kepadanya.

BERITA REKOMENDASI

“Insya Allah almarhumah khusnul khotimah,” kata Qubil.

“Kecintaan Tukul sama Susi itu luar biasa. Lihat saja kalau setiap ditayangan, nama Susi selalu disebutkan. Mudah-mudahan hajah Susi diterima amal ibadahnya, kuburnya dilapangkan, dilancarkan jalannya. Amin," ucap Qubil dan Mamet nyaris berbarengan. (Novrina/Tabloidnova.com)

Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas