Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tangis Istri Oon Pecah Saat Kabarkan Kepergian Suaminya Pada Manager Project Pop

Anggota termuda grup musik Project Pop, Mochamad Fachroni alias Oon meninggal dunia Jumat, pagi tadi (13/1/2017).

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tangis Istri Oon Pecah Saat Kabarkan Kepergian Suaminya Pada Manager Project Pop
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Dessy Rosalianita (33) biasa disapa Ocha, istri almarhum Mochamad Fachroni (Oon Project Pop) menerima pelayat di rumah duka, di Jalan Bintang No 15, Perumahan Kopo Elok, Kota Bandung, Jumat (13/1/2017). Oon Project Pop meninggal dunia pada Jumat (13/1/2017) dinihari, seusai melaksanakan salat subuh bersama istri. Komedian tanah air ini sebelumnya menderita sakit diabetes akut hingga menjalar ke jantung dan liver, serta harus menjalani cuci darah ke rumah sakit seminggu tiga kali. Rencananya jenazah akan dimakamkan di TPU Mekar Wangi, Kota Bandung, setelah salat Jumat. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota termuda grup musik Project Pop, Mochamad Fachroni alias Oon meninggal dunia Jumat, pagi tadi (13/1/2017).

Saat dihubungi melalui sambungan telepon, manager Project Pop, Jefry, mengaku tidak tahu secara detil kapan Oon meninggal.

Ia sendiri mengetahui kabar Oon meninggal dari sang istri, Ocha, yang mengungkapkan kabar tersebut sambil menangis.

"(Kabar meninggal) Sumpah itu saya ga tahu. Tadi istrinya cuman bilang Kasih tahu bahwa oon sudah ga ada gtuh aja. Karena sambil nangis nangis, jadi belum nanya detail lagi," ungkap Jefry.

Manager dari grup musik yang telah 20 tahun berkarya itu pun langsung menuju ke Bandung, untuk melayat dan menghadiri pemakaman almarhum O'on.

Jefry tidak ditemani personel Project Pop lainnya, karena Tika, Yosi, Gugum, Udjo, dan Odie tengah mengisi acara di Sumatera Selatan yang menimbulkan rasa sedih di dirinya.

"Oh engga, kebetulan hari ini project pop lagi ada event di Sumatra Selatan, makanya itu yang membuat saya sedih mereka ga ada," ucap Jefry.

Berita Rekomendasi

Saat ini jenazah Oon disemayamkan di Jalan Bintang No.15 Kopo Elok, Bandung, Jawa Barat, sebelum dimakamkan usai salat Jum'at nanti.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas