Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sadar Tidak Bisa Memiliki Lagi, Begini Cara Razman Tunjukkan Rasa Cinta Pada Bella Luna

Bella Luna Ferlin dengan pengacara Razman Arif Nasution sepakat untuk damai dan saling menyatakan hubungan keduanya itu bersaudara.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Sadar Tidak Bisa Memiliki Lagi, Begini Cara Razman Tunjukkan Rasa Cinta Pada Bella Luna
GRID.ID/Winda Lola
Bella Luna diantara Razman Arif Nasution (kiri) dan pengacara Bella, Henry Indraguna (kanan) 

TRIBUNNEWS.COM – Bella Luna Ferlin dengan pengacara Razman Arif Nasution sepakat untuk damai dan saling menyatakan hubungan keduanya itu bersaudara.

Meski demikian, Razman masih menyatakan bahwa dirinya tetap bisa mencintai Bela Luna dengan caranya sendiri.

“Kami tetap, nanti kalau ketemu di mall atau apa jangan kaget, ya! Kita ngobrol, makan bareng, nggak ada apa-apa,” kata Razman ingin membuat hubungan keduanya tetap cair dan nggak kaku lagi meski sudah resmi tak bersama.

Razman sadar jika ungkapan cinta bukan berarti memiliki terjadi pada hubungannya dengan Bella Luna.
“Kan biasa mencintai tidak memiliki. Mencinto joa hoa, nikah joa ora, itu kata orang Minang, dia pun begitu juga,” ungkapnya setelah mencabut laporan masing-masing pada Senin (10/4/2017) kemarin di Polsek Penjaringan, Jakarta Utara.

Keduanya sepakat untuk menyelesaikan masalah dengan cara berdamai sehingga mulai sekarang masing-masing akan saling menyebut mantan.

“Iya, mantan, dong mantan kekasih, dan sekarang jadi saudara,” kata Bella Luna didampingi pengacaranya Henry Indraguna.

Razman yang kali itu berada disamping Bella Luna juga tampak lebih tenang dan menyepakati hal yang sama, yaitu menjadikan Bella Luna sebagai saudara.

Berita Rekomendasi

“Setelah berpikir panjang, tadi berdiskusi lagi, kami memutuskan untuk menjadi bersaudara,” ucapnya disambut ciuman tangan Bella yang meresmikan persaudaraan mereka.

“Terakhir statement saya, Henry mengerti maksud saya,” ucapnya seraya memeluk dan mencium pengacara Bella.

“Saya nggak mungkin mencium Bella, nanti anak saya nangis lagi,” katanya disambut tawa.(*)

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas