Menjaga OST Ayat-Ayat Cinta 2 Tetap Bikin Baper Bagi Pendengarnya, Ini yang Dilakukan Krisdayanti
Krisdayanti (42) kembali didapuk mengisikan suara emasnya dalam Original Sound Track (OST) pada sebuah film layar lebar.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANGSELATAN - Penyanyi Krisdayanti (42) kembali didapuk mengisikan suara emasnya dalam Original Sound Track (OST) pada sebuah film layar lebar.
Sebelumnya, perempuan yang akrab dengan sapaan Yanti itu pernah mengisi OST beberapa film, seperti Catatan Si Emon (1991), Ketika Cinta Bertasbih (2009), dan Surga Yang Tak Dirindukan 2 (2017).
Kali ini, Yanti mengisi suara dalam OST film Ayat Ayat Cinta 2 yang diproduksi MD Pictures dan melibatkan sejumlah bintang film tanah air.
Mantan istri musikus dan politikus Anang Hermansyah itu mengaku sangat senang bisa terlibat dalam film besar, yang juga sekuel film Ayat-Ayat Cinta yang sukses beberapa tahun lalu.
"Senangnya luar biasa. Karena kalau brand Ayat-Ayat Cinta pasti ada exposure yang besar dan saya tahun ini bikin album buat saya. Ini hadiah besar," kata Yanti selepas melakukan rekaman OST Ayat Ayat Cinta, di kediaman Melly Goeslow di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Senin (11/9/2017).
Kembali dipercaya mengisi OST film juga disebut Yanti menjadi kesenangan tersendiri. Pasalnya saat ia manggung di daerah, masyarakat memintanya untuk menyanyikan lagu OST Film.
"Dari pertama saya nyanyi sampai puluhan tahun, rasanya beda-beda. Rasa menyanyikan OST tuh .... dan membawakan lagu ini. Hanya saja saya harus all out untuk post production video klip, harus seserius mungkin," ucapnya.
Mengenai liriknya, ibu empat anak ini mengungkapkan lirik lagu tersebut berisikan tentang bagaimana menjaga hati untuk orang tercinta, di mana pasangan harus menahan rindu dari hari ke hari, kemudian harus sakit karena menahan rindu.
"Kesulitannya sih lagunya pop. Justru saya nggak boleh nyanyikan melodi yang sulit, karena scoring film kan kalau bisa musiknya mengalir. Apalagi Ayat-Ayat Cinta pasti akan sedih yang melanda, yang baperlah. Jadi tidak ada nada yang melengking banget. Justru ditahan supaya syahdunya dapat dan keindahan lirik dan nyanyinya sampai ke hati. Supaya bisa selaras sama filmnya," ujar Krisdayanti.