Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Annisa Bahar Beri Tips Menghindari Cap Sebagai Pelakor

Ia menjelaskan, para wanita harus selalu mensyukuri apa yang telah mereka miliki saat ini.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Annisa Bahar Beri Tips Menghindari Cap Sebagai Pelakor
Fitri Wulandari/Tribunnews.com
Penyanyi dangdut Annisa Bahar saat ditemui di Planet Futsal, Mall Artha Gading, Jakarta Utara, Selasa (28/11/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Maraknya isu Perebut Laki Orang (Pelakor) di kalangan artis, membuat penyanyi dangdut Annisa Bahar memberikan tips untuk bebas dari sebutan tersebut.

Ia menjelaskan, para wanita harus selalu mensyukuri apa yang telah mereka miliki saat ini.

"Kalau dari aku, ya dengan mensyukuri keadaan," ujar Annisa, saat ditemui di Planet Futsal, Mall Artha Gading, Jakarta Utara, Selasa (28/11/2017).

Menurutnya, berteman dengan siapapun tentunya memang diperbolehkan, namun harus tetap memiliki batasan.

"Maksudnya, kita berteman dengan siapa aja oke (tapi ada catatannya)," kata Annisa.

Pemilik goyang patah-patah itu kemudian menegaskan bahwa menjalin hubungan pertemanan, bukan berarti harus memberikan harapan manis atau memiliki hubungan khusus.

Berita Rekomendasi

Apalagi jika orang tersebut telah terikat hubungan pernikahan.

"Berteman kan yang penting jangan memberikan hati atau harapan kepada orang lain di saat kita punya pasangan," tegas Annisa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas