Hotman Paris Dimuat di Koran The New York Times hingga Dibaca Presiden AS
Pengacara kondang Hotman Paris memamerkan sebuah koran New York Times yang ia sebut dibaca oleh presiden Amerika Serikat (AS)
Editor: Tinwarotul Fatonah
TribunWow.com/Woro Seto
TRIBUNNEWS.COM - Pengacara kondang Hotman Paris memamerkan sebuah koran New York Times yang ia sebut dibaca oleh presiden Amerika Serikat (AS)
Dilansir TribunWow.com, melalui akun Instagram @hotmanparisofficial, ia mengunggah foto tersebut, Senin (12/2/2018)
Ini bukanlah hal yang pertama.
Sebelumnya, Hotman Paris juga pernah mengunggah dua video koran yang mengulas tentang dirinya.
Video tersebut ia unggah di akun media sosial Instagramnya @hotmanparisofficial, Kamis (1/2/2018).
Dalam postingan tersebut, tampak Hotman Paris menunjukkan koran bertuliskan bahasa Inggris yang diterbitkan The New York Times.
"Koran The new york times dulu kirim wartawan dari new york utk meneliti orang bernama hotman paris dan hasil riset di tulis di artikel berseri yg korannya ada di meja presiden Amerika Serikat!
Salah satu isi tulisan adalah koran tsb memuji suku batak yg oleh koran disebut sbg the most argumentative tribe! Sejarah karir hotman paris ditulis wartawan bule dari new york city" tulisnya
Tak hanya itu, ia juga mengunggah video sebuah koran yang diterbitkan di Australia.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.