18 Tahun Menikah, Opick Kini Menyetujui Gugatan Cerai Dian Rositaningrum
Bahtera rumah tangga yang dibina Opick dan istri pertamanya Dian Rositaningrum rupanya sudah tidak bisa dipertahankan lagi.
Editor: Aji Bramastra
TRIBUNNEWS.COM - Bahtera rumah tangga yang dibina Opick dan istri pertamanya Dian Rositaningrum rupanya sudah tidak bisa dipertahankan lagi.
Pernikahan yang sudah mereka miliki sejak tahun 2002 itu berujung pada perceraian.
Rabu (11/4/2018) sidang perceraian keduanya digelar di Pengadilan Agama Jakarta Timur.
Kuasa hukum Opick, Ismar Syafruddin mengatakan bahwa kliennya telah menerima gugatan cerai dari Dian dengan beberapa persyaratan yang sudah disepakati bersama.
"Mas Opick yang digugat, pasif. Terus tadi tetap mbak Dian kukuh lakukan perceraian. Mas Opick sudah terima hal itu dengan beberapa persyaratan.”
“Ya seperti masalah anak dan lain-lain," ungkap Ismar Syafruddin selaku kuasa hukum Opick yang ditemui usai sidang.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.