Baim Wong Sandang Status Presiden Jomblo, Ada Cewek yang Marah Lho!
Baim Wong menyandang status presiden jomblo. Status itu merupakan warisan dari Raditya Dika, yang baru saja mengakhiri masa lajang.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Baim Wong menyandang status presiden jomblo. Status itu merupakan warisan dari Raditya Dika, yang mengakhiri masa lajang setelah menikah dengan sang kekasih akhir pekan lalu.
Ia kemudian mengucapkan terima kasih atas status yang disematkan kepadanya. Ucapan tersebut ia sampaikan melalui akun Instagram @baimwong.
Baca: Tio Pakusadewo Merasa Cepek dan Tersiksa
"TERIMA KASIH !! TERIMA KASIH !! HIDUP JOMBLO," tulisnya sehari lalu.
Ia juga menyertakan tagar #ngenes, #menderita, #sepi, #merana, #dikamarsendirian, #malamminggusendirian, #malamjumatketakutan, #pengendipeluk, #biarkannyamukmenggigit, #daripadakesepian.
Hari ini, Senin (7//5/2018), Baim Wong kembali mengunggah sebuah video seorang wanita marah-marah di akun instagramnya.
Baca: Nikita Mirzani Harus Puasa Hubungan Badan, Bagaimana Tanggapan Suami?
Perempuan tersebut marah lantaran status presiden jomblo yang diberikan kepada Baim Wong. Ia bahkan sampai mengancam pria berusia 37 tahun itu.
"Dasar nggak tahu diri MJ, ngaku-ngaku jomblo. Rasain deh kalo jomblo beneran. Awas lu ngajak kawin," ucap seorang wanita dalam video itu.
Entah siapa wanita yang berada dalam video yang diunggah oleh Baim Wong tersebut. Sebab, wanita itu terlihat menggunakan efek video seperti yang kerap digunakan Baim Wong.
"Kalian sih pilih gua jadi PRESIDEN !" tulis Baim sebagai keterangan pada postingan anyarnya itu.
Ia juga menyertakan tagar #inivotingmasyarakatIndoensiasayang, #bukanakuygmencalonkan, #radityadikanihkambing, #takutgagallagi, #jombloseumurhidup, #akugamau.
Sontak, video unggahan Baim Wong tersebut menuai beragam komentar dari netizen.
"Lagian @baimwong dah punya pasangan masih ngaku jomblo... sabar nona...." ungkap @el_neyu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.