Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Mitos Perempuan Hamil Harus Mandi Saat Gerhana Bulan dan Kegelisahan Mytha Lestari

Ternyata ada salah satu artis Indonesia yang mandi saat gerhana bulan terjadi, yaitu penyanyi Mytha Lestari.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Mitos Perempuan Hamil Harus Mandi Saat Gerhana Bulan dan Kegelisahan Mytha Lestari
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Penyanyi Mytha Lestari saat peluncuran album Story Of a Broken Heart di Jakarta, Rabu (25/7/2018). Mytha Lestari mengisi satu lagu dalam album kompilasi tersebut yaitu Takkan Pernah Mati. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM - Fenomena blood moon atau bulan merah merupakan gerhana bulan yang baru-baru ini terjadi di wilayah Indonesia, tepatnya pada Sabtu (28/7/2018) dini hari.

Di balik fenomena gerhana bulan yang selalui dinantikan oleh masyarakat, ternyata banyak pula orang percaya jika gerhana bulan menyimpan sejuta mitos.

Di antaranya adalah mitos untuk perempuan hamil, yang mana saat terjadinya gerhana bulan, perempuan hamil harus melakukan suatu ritual tertentu.

Apabila tidak melakukan ritual itu, dipercayai akan berdampak buruk pada kondisi kandungan, seperti adanya gangguan pada janin.

Salah satu contoh ritual yang katanya harus dilakukan oleh seorang perempuan hamil saat gerhana bulan yaitu diharuskan mandi.

Baca: Menyanyi Saat Hamil Sembilan Bulan, Mytha Lestari: Ngos-ngosan Juga Ya

Ternyata ada salah satu artis Indonesia yang mandi saat gerhana bulan terjadi, yaitu penyanyi Mytha Lestari.

Mytha mengakui hal itu melalui instastory di akun instagram pribadinya, karena ia mengaku banyak warganet yang menanyakan perihal itu.

Berita Rekomendasi

"Kak Mytha tadi malam mandi nggak, waktu gerhana bulan karena katanya orang hamil harus mandi pas gerhana bulan?," tanya warganet kepada Mytha.

Sebenarnya Mytha sendiri pun tidak mengetahui mengenai mitos jika orang hamil harus mandi saat gerhana bulan.

Selain itu, ternyata Mytha tidak menyadari jika saat itu sedang terjadi gerhana bulan.

"Saya baru ngeh kalau tadi malam ada gerhana bulan, dan alhamdulillah nya kepercayaannya orang hamil harus mandi waktu gerhana bulan, meskipun aku ga tau kepercayaan tersebut dan ga tau kalau kemaren gerhana bulan," tulis Mytha.

"Aku mandi dan keramas sih..tapi emang berasa aneh sih tadi malem semaleman kayak gelisah dan mikirin lahiran terus malah aku kira akachan bakal lahir today, tapi aku tetap baca doa aja akhirnya bisa tidur," tambah Mytha pada Sabtu (28/7/2018).

http://asset-a.grid.id/crop/0x0:0x0/700x0/photo/2018/07/29/530136359.png
Ungkapan Mytha terkait mandi saat gerhana bulan instagram.com/mytha_lestari

Akan tetapi, nyatanya menurut sebuah informasi dari laman express.co.uk, ritual-ritual yang harus dilakukan oleh perempuan hamil saat terjadinya gerhana bulan adalah mitos, termasuk mandi saat terjadi gerhana bulan.

Pasalnya, hingga kini belum ada bukti ilmiah yang menyatakan jika gerhana bulan bisa memengaruhi kondisi perempuan hamil dan juga keluarganya.

Sumber: Nakita
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas