Ardina Rasti Lahirkan Buah Hati Pertama, Sang Suami Tulis Pesan Menyentuh Perjuangan Istrinya
Ardina Rasti melahirkan anak pertama, buah pernikahannya bersama Arie Dwi Andhika. Kabar itu dibenarkan oleh Mila, manajer Ardina Rasti
Editor: Putradi Pamungkas
TRIBUNNEWS.COM - Ardina Rasti melahirkan anak pertama, buah pernikahannya bersama Arie Dwi Andhika.
Kabar itu dibenarkan oleh Mila, manajer Ardina Rasti.
"Alhamdulillah (Rasti) sudah (melahirkan)," kata Mila saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon, Senin (10/12/2018), dikutip dari Tribunnews.com.
Menurut Mila pula, Ardina Rasti dan Arie dikaruniai buah hati berjenis kelamin laki-laki.
"Alhamdulillah cowok," katanya.
Namun, Mila belum ingin menjelaskan secara detail kapan Rasti melahirkan.
Ia baru akan menjelaskan secara detail setelah bertemu langsung dengan Ardina.
Berita Rekomendasi
"Nanti pasti dikasih tahu, aku ketemu dia dulu deh," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.