Giorgino Abraham Pilih Bungkam dan Tinggalkan Lokasi Saat Lagu Barunya Dikaitkan dengan Irish Bella
Saat ditanya mengenai mantan kekasih yang ada di lagunya, Giorgino Abraham mengungkapkan bahwa dirinya dahulu pernah banyak memiliki kekasih.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Selain sibuk dengan film dan sinetron, artis peran Giorgino Abraham ternyata saat ini tengah sibuk di dunia tarik suara.
Lelaki berusia 24 tahun ini baru saja merilis single terbarunya.
"Judulnya Cokelat Biru," ungkap Giorgino Abraham saat ditemui Grid.ID di acara konfrensi pers film Bebas di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (12/3/2019).
Saat ditanya mengenai alasannya memberi judul lagunya Cokelat Biru lantaran sebuah benda.
Tidak sembarang benda, karena benda tersebut terkait dengan bekas kekasihnya.
"Ya emang aku punya salah satu cincin aja sama salah satu mantan," ungkap Giorgino Abraham.
Saat ditanya mengenai mantan kekasih yang ada di lagunya, Giorgino Abraham mengungkapkan bahwa dirinya dahulu pernah banyak memiliki kekasih.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.