Kepoin Kedekatan Sang Mantan dengan Wijaya Saputra, Gading Marten Tertawa Saat Gisel Cerita Jujur
Kedekatan Gisella Anastasia dengan pebasket Wijaya Saputra, tentu sampai ke telinga sang mantan suami, Gading Marten.
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kedekatan Gisella Anastasia dengan pebasket Wijaya Saputra, tentu sampai ke telinga sang mantan suami, Gading Marten.
Saat mengetahui kabar kedekatan sang mantan istri dengan pebasket yang biasa disapa Wijin, Gading pun segera menanyakan kepada Gisel.
“Mas Gading nanya, ‘Non lagi dekat ya?’ Nanya pas masih awal pas masih di Surabaya,” ujar Gisel saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (14/3/2019).
Baca: Tegaskan Tak Suka Ambil Pacar Orang, Luna Maya Goda Gading Marten: Kamu Jomblo Kan?
Gisel pun menjawab apa adanya. Ia mengaku memang tengah mempertimbangkan Wijaya Saputra untuk menjalin hubungan lebih dekat.
“Terus aku langsung bilang, ‘baru ngeker-ngeker (memantau) mas’. Gitu. Aku jujur orangnya makanya aku sedih loh kalo dibilang aneh aneh,” katanya.
Mengetahui sang mantan istri tengah dekat dengan pria lain, Gading pun tak banyak berkomentar.
“Ketawa dia,” kata Gisel.
Baca: Sosok Ini yang Membuat Gisella Anastasia dan Wijaya Saputra Bertemu Hingga Semakin Dekat
Kendati telah resmi bercerai, hubungan Gading dan Gisel tak lantas merenggang.
Gisel pun turut menggoda Gading Marten apabila tengah dekat dengan wanita lain.
“Aku suka nanya, ‘hayo, siapa, yang mana. Itu cantik loh pinter baik’. Ya emang gitu hubungannya udah gitu. Kami memang begitu,” katanya.
“Dia mas Gading di postingan yang aku sedih, dia kasih support. Jangan dipikirin ya non. Always happy. Yaudahlah kami memang gitu,” katanya.