Rilis Single Terbaru, Lia Callia Adaptasi Genre Musik Dangdut Masa Kini
Hal tersebut sengaja dipilih Lia agar tetap mengikuti zaman dan bisa diterima oleh telinga masyarakat sekarang.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lia Callia yang baru saja merilis single ke limanya berjudul Bye Bye Sayang mengatakan jika lagunya tersebut bergenre dangdut masa kini.
Alunan musiknya serupa dengan irama pada aplikasi vidoe musik TikTok.
Hal tersebut sengaja dipilih Lia agar tetap mengikuti zaman dan bisa diterima oleh telinga masyarakat sekarang.
"Dangdut masa kini, kaya musik tiktok gitu, kita ikutin alur aja," kata Lia Callia saat ditemui di TX Musik, Gondangdia Jakarta Pusat, Sabtu (6/4/2019).
"Jadi kita di sini sama-sama saling andil konsepnya baiknya gimana. Dari sutradara dan aku juga ikutan," bebernya.
Baca: Pedangdut Lia Callia Rilis Single ke Lima Berjudul Bye Bye Sayang
Lia juga sudah selesai menggarap musik videonya yang akan segera dirilis.
Pedangdut yang dikenal dengan goyang pecut itu mengambil konsep musik video ala musisi internasional.
Ia pun mencontoh penyanyi muda asal Amerika Serikat, Ariana Grande.
"Konsep video klipnya ala-ala artis luar negeri, yakni Ariana Grande," kata Lia Callia.