Aisyahrani Beberkan Kisah Lucu di Balik Foto Syahrini dan Reino Barack dengan Petugas Bandara
Adik sekaligus manager Syahrini, Aisyahrani membeberkan kisah lucu saat ia, Syahrini dan Reino Barack berada di bandara.
Editor: Fitriana Andriyani
TRIBUNNEWS.COM - Adik sekaligus manager Syahrini, Aisyahrani membeberkan kisah lucu saat ia, Syahrini dan Reino Barack berada di bandara.
Kisah lucu itu bermula ketika salah seorang petugas bandara meminta foto bersama Syahrini dan Reino Barack.
Aisyahrani bahkan sampai menyinggung soal bentuk tubuhnya.
Pantauan TribunJakarta.com kisah mengocok perut itu dibagikan Aisyahrani di media sosial Instagramnya, pada Rabu (10/4/2019).
Baca: Reino Barack Panggil Syahrini dengan Sebutan Sayang di Depan Umum, Penonton Langsung Riuh
Kala itu Aisyahrani, Syahrini dan Reino Barack diduga baru saja menghadiri acara Hijrah Fest, di Medan, Sumatera Utara.
Ketiganya kompak mengenakan pakaian bernuansa Islami.
Aisyharani menceritakan saat berada di bandara, tiba-tiba seorang petugas bandara menghampiri.
Petugas tersebut rupanya berniat foto bersama sang pengantin baru, Syahrini dan Reino Barack.
"Saat itu petugas airport meminta foto bareng sama pengantin baru," tulis Aisyahrani.
Aisyahrani mengatakan dirinya yang mengambil foto tersebut.
Menurut Aisyahrani ia tahu bagaimana angle foto yang tepat, agar seseorang terlihat lebih tinggi dari asli.
Baca: Sudah Labuhkan Hatinya untuk Syahrini, Ternyata Masih Ada Jejak Reino Barack di Instagram Luna Maya
"Lalu pasti saya lah yang fotoin karena saya tahu bagaimana caranya foto biar kelihatan tinggi (emoji tertawa)," tulis Aisyahrani.
Aisyahrani kemudian mengaku meminta petugas bandara untuk bergantian menfoto dirinya bersama sang suami, Syahrini, dan Reino Barack.
"Ah saya bilang 'gantian dong mbak fotoin kita ber-4'," tulis Aisyahrani.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.