Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Lepas Status Janda, Hari Ini Muzdalifah, Mantan Istri Pedangdut Nassar Menikah Keempat Kali

Muzdalifah Nur Ahmad (41), mantan istri pedangdut Nassar Sungkar, melepaskan masa janda dan menikah keempat kali.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Lepas Status Janda, Hari Ini Muzdalifah, Mantan Istri Pedangdut Nassar Menikah Keempat Kali
kolase instgaram Muzdalifah dan Nassar
Muzdalifah, Fadel Islami dan Nassar 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Muzdalifah Nur Ahmad (41), mantan istri pedangdut Nassar Farhat Sungkar, melepaskan masa janda dan menikah keempat kali.

Muzdalifah akan dipinang pria berusia lebih muda alias brondong Fadel Islami Rakhmat (26).

Informasi yang tersebar Kamis (25/4/2019) malam menyebutkan, akad nikah Muzdalifah Nur Ahmad dan pria yang usianya 15 tahun lebih muda tersebut berlangsung Jumat (26/4/2019) pukul 08.30 WIB.

Akad nikah pernikahan Musdalifah Nur Ahmad dan Fadel Islami Rakhmat digelar di rumah mempelai perempuan, Jalan Adisucipto No 1, Kelurahan Belendung, Kecamatan Benda, Tangerang, Banten.

Baca: UPDATE REAL COUNT KPU Pilpres 2019 Jokowi VS Prabowo Hari Ini, Hasil Real Count Selisih 12 %

Muzdalifah dan Fadel Islami sang pacar
Muzdalifah dan Fadel Islami sang pacar (Instagram.com/ @muzdalifah999)

Rumah janda kaya tersebut berada persis di balik kemegahan Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Bagi Muzdalifah Nur Ahmad, pernikahannya bersama Fadel Islami Rakhmat yang bergelar sarjana ekonomi dari sebuah kampus di Makassar, Sulawesi Selatan, ini merupakan pernikahan keempatnya.

Berita Rekomendasi

Sebelum dikenal luas karena menikah dengan Nassar Sungkar, pedangdut jebolan Kontes Dangdut TPI (KDI) musim pertama tahun 2004, Muzdalifah tak banyak dikenal.

Baca: Banjir Air Mata Mengingat Pernikahannya yang Terdahulu, Muzdalifah: Mudah-mudahan Ini yang Terakhir

Pernikahannya bersama pengusaha besi Nurman biasa saja, meski warga di sekitar rumah-tinggalnya mengenal mereka sebagai pasangan kaya-raya.

Perempuan kelahiran Tangerang, 15 Juni 1978, ini menikah muda ketika dipinang Nurman.

Sebelum menikahi Muzdalifah, Nurman dikenal sebagai duda kaya.

Pernikahan pertama Muzdalifah ini berakhir setelah Nurman meninggal.

Dari pernikahan itu, Muzdalifah dikaruniai empat anak; Dewi Nurmania, Siti Nurjanah, Syafika Wardah dan Emir Zidan.

Sebelum menikah kedua kalinya bersama Nassar Sungkar, Muzdalifah sudah lebih dulu mengenal suami keduanya tersebut saat Nurman masih hidup.

Halaman
12
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas