Ditangkap KPK, Ini Sosok Bupati Sri Wahyumi Manalip, Selebgram, Dinonaktifkan karena Trump
Kabar Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Maria Manalip ditangkap KPK membuat publik kembali penasaran dengan sosok sang Bupati Manalip.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Kabar Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud Sri Wahyumi Maria Manalip ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK), Selasa (30/4/2019) membuat publik kembali penasaran dengan sosok sang Bupati Manalip.
Sri ditangkap atas dugaan penyalahgunaan APBD tahun 2018 Kabupaten Talaud. Ia ditangkap Selasa (30/5/2019) pukul 11.20 Wita, di Kantor Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud.
Dikutip dari Kompas.com, saat ini tersangka sudah digiring ke Manado dengan menggunakan pesawat Winggs Air dengan nomor penerbangan IW 1163.
Penangkapan dilaksanakan dengan mendapat pengamanan dari personil Brimob KI 4 dpp Iptu Dicky R Onthoni.
Wakil Ketua I DPC Hanura Kabupaten Kepulauan Talaud Jimmy Tindi membenarkan penangkapan tersebut.
"Ini bukan OTT. Saat ini kita menggunakan asas praduga tak bersalah. Dan kita akan melakukan pendampingan hukum. Beliau saat ini tidak membawa baju, hanya memakai seragam. Kemungkinan besok kita membawa baju ke beliau," ujarnya saat diwawancarai wartawan di Bandara Sam Ratulangi, Manado, Selasa siang.
Sosok Sri Wahyumi Maria Manalip
Parasnya yang cantik dan dandanannya yang nyentrik membuatnya berbeda dengan pejabat negara kebanyakan.
Sehingga saat berita tentang dirinya heboh untuk kesekian kali, banyak orang tersita perhatiannya pada sosok bupati cantik ini.
Sebelum dikabarkan tertangkap KPK. Sri Wahyumi Manalip pernah dinonaktifkan.
Siapa sangka ini bukan kali pertama Manalip membuat jagad maya heboh.
Lantas siapa sebenarnya Sri Wahyumi Manalip?
Berikut rangkumannya dari berbagai sumber:
1. Sempat Menghilang dan Terdampar di Pulau
Hilang kontak selama 24 jam, kapal cepat yang ditumpangi rombongan Bupati Talaud, Sri Wahyuni Manalip akhirnya ditemukan.
Bupati dan rombongan terdampar di Pulau Siau, Kampung Sawang, Sulawesi Utara, Senin (13/2/2017) pukul 08.00 WITA.