Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ricky Harun Ogah Anak Ikuti Jejaknya di Dunia Hiburan

Pernikahan Ricky Harun dan Herfiza Novianti telah dikaruniai tiga anak.

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Ricky Harun Ogah Anak Ikuti Jejaknya di Dunia Hiburan
Tribunnews.com/Wahyu Firmansyah
Ricky Harun usai mengikuti kajian dalam Hijrah Fest di kawasan Senayan, Jakarta Pusat pada Sabtu (11/5/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pernikahan Ricky Harun dan Herfiza Novianti telah dikaruniai tiga anak.

Mereka adalah Mikaila Akyza Pratama, Athaya Akyza Pratama, dan Dhia Malik Akyza Pratama. Dhia kini berusia empat bulan.

Meski ayah dan ibunya terjun sebagai public figure, hal itu tidak terlintas dipikiran Ricky Harun untuk menjadikan anaknya profesi yang sama.

Bahkan saat ini Ricky Harun melarang anak-anaknya untuk terjun dalam dunia entertain melihat usia yang masih kecil.

“Enggak sih, kalau sekarang enggak, kita enggak memperkenalkan (anak ke dunia entertaiment) ya. Maksudnya enggak suruh anak untuk main sinetronlah, main filmlah,” ujar Ricky Harun di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (11/5/2019).

Ricky Harun dan Herfiza serta kedua anaknya.
Ricky Harun dan Herfiza serta kedua anaknya. (Instagram)

“Jadi, kita juga gedenya enggak mau mereka jadi orang-orang yang di dunia entertain sih,” lanjutnya.

Baca: Berangkat Umroh Tanpa Ditemani Anak dan Istri, Ricky Harun Beberkan Alasannya

Putra sulung Donna Harum ini juga belum mengetahui apa pilihan hidup ketiga anaknya kelak.

Berita Rekomendasi

Ricky tidak ingin egois dan memaksakan kehendaknya dalam pekerjaan anak-anaknya.

“Tapi kalau nantinya memang prosesnya mereka mengarah kesana (selebritis) dan mereka sukanya kesana. Ya gapapa juga yang penting kan mereka tahu ada batasan-batasannya ada ilmunya juga,” katanya.

Bukan tanpa alasan Ricky Harun melarang anak-anaknya terjun ke dunia hiburan, jam kerja yang tidak jelas hingga larut malam membuatnya berfikir panjang dalam memberikan izin kepada sang anak.

“Enggak mau eksploitasi anak gitu ya, kasian aja. Anak masa udah bekerja saat umurnya belum pantas untuk bekerja, anak kecil disuruh syuting sampai jam 12 malam."

"Itu kan mereka juga masih dalam tanggungan kita. Itu udah urusan kita, jangan anak yang disuruh kerja untuk menghidupi keluarga ya. Kasian,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas