Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Rio Haryanto Tak Tahu Yuki Kato Sempat Posting Fotonya

Aktris Cantik Yuki Kato sempat dikabarkan tengah dekat dengan seorang pembalap Rio Haryanto.

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Rio Haryanto Tak Tahu Yuki Kato Sempat Posting Fotonya
Tribunnews.com/Wahyu Firmansyah
Yuki Kato saat acara buka bersama Mega Pilar di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Cantik Yuki Kato sempat dikabarkan tengah dekat dengan seorang pembalap Rio Haryanto.

Memang setelah hubungan asmaranya kandas dengan Ryuji Utomo, wanita kelahiran Malang, Jawa Timur ini belum menggandeng pria lain.

Ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Yuki mengaku memang bersahabat dekat dengan Rio.

"Wah kenal dan sahabatan, memang di dunia seperti ini kenal satu sama lain," ujar Yuki, Selasa (14/5/2019).

Saat ditanya mengenai tanggapan dari Rio ketika fotonya diunggah, Yuki menyebut jika saat itu Rio tidak mengetahui sebab ia langsung menghapus foto tersebut.

Baca: Capek Menyetir, Yuki Kato Berniat Naik MRT sebagai Transportasi Harian

"Enggak tahu, jadi langsung gua delete. Sudah lima menit gua delete," katanya.

Yuki sendiri mengaku jika pada saat itu, telpon genggamnya tengah dibajak oleh Dimas Danang dan Imam Darto.

Berita Rekomendasi

"Itu bukan beneran, cuman di bajak. Itu melibatkan orang lain, jadi enggak enak," ujarnya.

Yuki pun tidak memperdulikan apa komentar dari netizen mengenai foto Rio yang sempat ada diakun instagram pribadinya itu

"Respon mereka aku enggak tahu. Habis itu enggak megang hp, kalau ada waktu renggang kadang aku buka dm. Aku belum sempat bacain komentar sih," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas