Raffi Ahmad Sewa Villa Rp 50 Juta Per Dua Hari di Australia, Nagita Kaget Temukan Benda Ini di Dapur
Raffi Ahmad pun mengaku baru tahu bahwa ruangan tersebut ternyata difungsikan untuk menyimpan pakaian dan sepatu.
Editor: TribunnewsBogor.com
TRIBUNNEWS.COM - Demi bisa menikmati suasana pegunungan yang diselimuti salju, keluarga Raffi Ahmad rela merogoh kocek dalam-dalam.
Ya, Raffi Ahmad baru-baru ini tampak menyewa dua villa seharga Rp 50 juta per dua hari.
Villa yang disewa Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu berlokasi di sekitar pegunungan MT Hotham Melbourne, Australia.
Dilansir dari tayangan Rans Entertainment, Raffi Ahmad pun tampak me-review villa yang ia dan keluarga tempati.
Sambil menunjukkan tampak depan dan pemandangan villa yang ditempatinya, Raffi Ahmad pun bercerita soal biaya sewa yang ia keluarkan.
"Gokil banget guys, kita dua hari itu aku sama keluarga (sewa) Rp 50 juta. Keren banget kan guys !" ujar Raffi Ahmad dilansir TribunnewsBogor.com.
Lebih lanjut, Raffi Ahmad pun mengajak kameramennya untuk merekam tiap detail villa yang ia sewa.
Villa yang berlokasi tepat di seberang pegunungan itu memiliki tiga lantai.
Saat memasuki villa tersebut, Raffi Ahmad tiba di ruangan lantai 2. (KN)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.