Farhat Abbas Siap Melaporkan Hotman Paris Terkait Kasus Dugaan Ujaran Kebencian
Kuasa hukum Rey Utami dan Pablo Benua, Farhat Abbas mengatakan dirinya akan segera melaporkan pengacara kondang Hotman Paris Hutapea.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kuasa hukum Rey Utami dan Pablo Benua, Farhat Abbas mengatakan dirinya akan segera melaporkan pengacara kondang Hotman Paris Hutapea.
Ia berencana melaporkan dengan dugaan tindak ujaran kebencian.
"Ini kita lagi kumpulin bukti. Dia sudah menyadari kok itu," ucap Farhat Abbas di Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Kamis (11/7/2019).
"Menyebarkan atau menebarkan rasa kebencian mengajak orang untuk permusuhan," tambahnya.
Farhat merasa ucapan Hotman yang mengajak seluruh perempuan untuk memojokkan kliennya.
Bahkan Farhat mengatakan Hotman ikut memanas-manasi kasus 'Ikan Asin' ini.
"Hotman membuat berita ini jadi hot terus. Jadi perang gitu. Jadi seolah-olah yang tersudutkan oleh kita itu bahwa Farhat kalah, kalian yang masuk," ungkapnya.