Kena Kasus Narkoba, Nunung Sebut Suaminya Sudah Minta Berhenti Pakai Sabu sebagai Kado Ulang Tahun
Komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung hari ini, Senin dinyatakan resmi ditahan, ia meminta maaf kepada beberapa pihak karena memakai sabu-sabu
Editor: Imam Saputro
TRIBUNNEWS.COM - Berita ditangkapnya komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung yang terbukti memiliki dan positif menggunakan narkoba sempat menghebohkan publik.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Nunung ditangkap di kediamannya di kawasan Tebet, Jakarta Selatan pada Jumat (19/7/2019) siang, bersama sang suami, July Jan Sambiran.
Pada Senin (22/7/2019) Nunung dan suaminya resmi ditahan.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jakarta.
"Mulai hari ini ditahan," ungkap Kombes Argo Yuwono, dilansir TribunPalu.com dari kanal Youtube Kompas TV.
Setelah dinyatakan resmi ditahan, Nunung memberikan ucapan permintaan maaf kepada semua pihak terkait kasus narkoba yang menjeratnya.
Tak hanya meminta maaf, Nunung juga berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya tersebut.
"Saya mohon maaf pada Allah SWT, mohon maaf pada ibu saya, anak dan cucu saya, keluarga besar saya, kepada rekan-rekan kerja saya yang dimana saya bekerja."
"Saya sudah mengecewakan, saya sudah berbuat salah melanggar hukum."
"Dan kepada bapak polisi yang sudah ada kejadian ini saya berterimakasih bahwasanya saya terselamatkan dengan kejadian ini, kalau tidak ada kejadian ini saya mungkin sampai kapan saya tidak bisa, saya nggak ngerti."
"Dan sekali lagi saya mohon maaf kepada semua wartawan juga kepada semua fans fans saya, netizen dan dengan kejadian ini saya mohon maaf yang sebesar-besarnya, saya berjanji tidak akan mengulangi lagi, sekali lagi mohon maaf," ujar Nunung.
Dalam kesempatan tersebut Nunung juga memberikan permintaan maaf kepada sang suami, July Jan Sambiran.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.