Beredar Video Minta Maaf dari Galih Ginanjar, Kakak Fairuz A Rafiq Menyebutnya Tak Tulus
Kakak Fairuz A Rafiq sebut Galih Ginanjar tidak tulus meminta maaf soal kasus ikan asin, ia enggan berdamai dengan suami Barbie Kumalasari itu.
Editor: Delta Lidina Putri
Kakak Fairuz A Rafiq sebut Galih Ginanjar tidak tulus meminta maaf soal kasus ikan asin, ia enggan berdamai dengan suami Barbie Kumalasari itu.
TRIBUNNEWS.COM - Perkataan Galih Ginanjar di video ikan asin yang kini menyeretnya di penjara nampaknya masih melukai perasaan Fairuz A Rafiq.
Fairuz A Rafiq masih sakit hati dengan perkataan Galih Ginanjar yang menghinanya di video ikan asin.
Tidak hanya Fairuz A Rafiq, keluarganya termasuk sang kakak juga turut geram dan sakit hati dengan ucapan Galih Ginanjar.
Fairuz dan keluarga pun enggan berdamai dengan suami Barbie Kumalasari itu meski pihak sana sudah meminta maaf.
Seperti yang diberitakan, Galih Ginanjar telah mengungkapkan permintaan maafnya pada Fairuz A Rafiq melalui surat yang ia tulis di balik jeruji besi.
Tidak hanya lewat surat, pesinetron itu juga meminta maaf lewat video yang direkam Farhat Abbas.
Mengenai hal itu, kakak Fairuz A Rafiq menilai permintaan maaf Galih tidak tulus.
"Permintaan maafnya (Galih Ginanjar) nggak tulus," kata Ranifat A Rafiq, salah satu kakak Fairuz A Rafiq, usai syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (7/8/2019), dikutip dari Wartakotalive.
• Farhat Abbas Bawa Handphone Saat Jenguk Galih Ginanjar, Kakak Fairuz A Rafiq: Gimana Ngumpetinnya?
• Pihak Galih Ginanjar & Rey Utami Ingin Mediasi Kasus Ikan Asin, Kakak Fairuz: Sebelumnya Ngetawain!
• Akui Betah di Sel Tikus, Galih Ginanjar Justru Jatuh Sakit, Kondisinya Diungkap Barbie Kumalasari
Dikatakan Ranifat A Rafiq, Galih Ginanjar sebelumnya tidak menunjukkan itikad baik untuk berdamai sebelum dijebloskan ke penjara.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.