Hanung Bramantyo Deg-degan Saat Film Bumi Manusia Akan Ditonton Pembaca Buku Pramoedya Ananta Toer
Sutradara kenamaan, Hanung Bramantyo mengaku deg-degan pada malam special screening film Bumi Manusia.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
![Hanung Bramantyo Deg-degan Saat Film Bumi Manusia Akan Ditonton Pembaca Buku Pramoedya Ananta Toer](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/hanungs-bra.jpg)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sutradara kenamaan, Hanung Bramantyo mengaku deg-degan pada malam special screening film Bumi Manusia.
Sebab, dalam malam special screening tamu-tamu yang hadir merupakan mentri, sastrawan, aktor dan sineas di Indonesia.
Hanung paham betul, mereka yang hadir di malam special screening film Bumi Manusia adalah para pembaca buku novel Bumi Manusia di masa mudanya.
"Iyaa ini paling deg-degan, karena yang dateng orang pinter semua, pembaca buku Pak Pram," ujar Hanung Bramantyo di XXI Epicentrum, Kuningan Jakarta Selatan, Senin (12/8/2019).
Baca: Kanker Stadium 4 Hilang Usai Konsumsi Akar Bajakah, Tumbuhan di Hutan Kalteng, Ini Kisahnya
Baca: Aksi Aaliyah Massaid Kibarkan Bendera di Bawah Air 17 Agustus Tak Disaksikan Dul dan Sang Ibu?
![MERIAH - Pemain film, sutradara dan produser film Perburuan, dan Bumi Manusia foto bersama saat hadir pada gala premier (pemutaran pertama) film yang kisahnya diangkat dari dua novel berjudul sama tulisan sastrawan Pramoedya Ananta Toer, Perburuan dan Bumi Manusia di Surabaya Town Square (Sutos), Jumat (9/8). Gala premier dua film itu dihadiri seluruh artis pendukung, sutradara, produser dan artis pendukung film yang lain dari Falcon Pictrures. SURYA/AHMAD ZAIMUL HAQ](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/gala-premier-film-perburuan-dan-bumi-manusia_20190809_221416.jpg)
"Orang-orang ini adalah semasa SMA yang baca buku Pak Pram secara sembunyi-sembunyi, ini yang paling saya takutkan, di momen ini. Selain influencer, artis," lanjutnya.
Setelah sukses menggelar gala premiere di Surabaya beberapa waktu lalu. Falcon Picture menggelar special screening yang ditujukan untuk tamu undangan terbatas.
Undangan yang hadir mulai dari aktor, sineas film, sastrawan hingga deretan mentri turut hadir.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.