Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

ART-nya Akui Kesalahan dan Minta Maaf, Tapi Masih Ada Ganjalan di Hati Via Vallen

Penyanyi dangdut Via Vallen mengeluhkan kelakuan asisten rumah tangga (ART) yang diduga mencuri pakaian dalam dan sejumlah perhiasan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in ART-nya Akui Kesalahan dan Minta Maaf, Tapi Masih Ada Ganjalan di Hati Via Vallen
instagram @viavallen
Via Vallen. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi dangdut Via Vallen mengeluhkan kelakuan asisten rumah tangga (ART) yang diduga mencuri pakaian dalam dan sejumlah perhiasan.

Sang asisten rumah tangganya sudah minta maaf. Namun, Via Vallen menganggap masalah itu belum kelar.

Sebelumnya, Via Vallen mengaku memergoki ART-nya yang kerap memakai baju-baju miliknya tanpa izin. Lama-lama Via merasa barang-barangnya semakin banyak yang hilang.

Ia menduga bahwa ART-nya diam-diam mengutil pakaian miliknya tanpa izin.

Dalam sebuah unggahan terbaru pada akun Instagram-nya, @viavallen, yang dikutip Kompas.com, Minggu (8/9/2019), Via kembali berbagi cerita soal ART-nya.

Pengalaman tersebut terkait penyelesaian masalah antara Via dengan ART-nya.

Baca: Peringatan Via Vallen untuk ART yang Curi Pakaian dan Perhiasannya

Baca: Bra dan Celana Dalam Miliknya Dipakai ART, Via Vallen Geram dan Susah Kasih Maaf

Baca: Obrolan Via Vallen dengan ART yang Dituduh Mencuri Pakaiannya

Tujuan Via menjelaskan hal ini karena ia dan keluarganya tidak mau disebut memfitnah ART tersebut.

Berita Rekomendasi

Via Vallen juga menjelaskannya dengan beberapa bukti seperti tangkap layar sebuah percakapan elektronik.

"Aku posting krn di sini aku merasa keluargaku lumayan di tuduh ngefitnah dia dan di chat lain dia banyak bohong soal kondisi keluargaku ke beberapa orang," tulis Via.

Di awal, Via Vallen juga menjelaskan bahwa ART-nya tersebut baru bekerja selama 8 bulan di rumahnya.

Karena kesibukan, Via Vallen mengakui jarang berada di rumah dan tidak mengetahui perilaku para ART-nya.

Meski menuding ART-nya tersebut mengambil barang-barangnya tanpa izin, Via tidak memukul rata semua ART lainnya.

Menurut dia, masih ada ART lainnya yang baik. Via menunggu itikad baik dari ART yang ia maksud.

Ia berharap ART tersebut mau mengaku kesalahan dan mengembalikan barang-barangnya.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas