Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jefri Nichol Jalani Sidang Pertama, Terungkap Alasannya Konsumsi Ganja Lintingan

Mengalami kesulitan Tidur, Jefri Nichol memilih konsumsi ganja, lawan main Amanda Rawles dan Susan Sameh ingin tidur nyenyak.

Editor: Delta Lidina Putri
zoom-in Jefri Nichol Jalani Sidang Pertama, Terungkap Alasannya Konsumsi Ganja Lintingan
Tribunnews/Muhammad Iqbal Firdaus
Aktor Jefri Nichol menjalani sidang perdananya terkait kasus narkotika di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (9/9/2019). Jefri Nichol terjerat kasus narkotika akibat kedapatan memakai dan memiliki narkoba jenis ganja. Tribunnews/Muhammad Iqbal Firdaus 

Aktor Dear Nathan, Jefri Nichol tertangkap positif mengonsumsi narkoba.

Lawan main Amanda Rawles dan Susan Sameh tersebut membeberkan alasannya mengonsumsi narkoba jenis ganja.

Berikut kronologi dan alasan Jefri Nichol mengonsumsi ganja.

TRIBUNNEWS.COM - Pemain film Dear Nathan, Jefri Nichol mengungkap alasan mengonsumsi narkoba jenis ganja karena kesulitan tidur.

Lawan main Amanda Rawles dan Susan Sameh tersebut lantas bercerita kepada teman-teman tentang kesulitan tidurnya ketika mereka berkumpul di McDonald's pada Jumat (5/7/2019) lalu.

"Bahwa pada hari Jumat 5 Juli 2019, terdakwa sedang bertemu dengan teman-temannya di McDonald's Kemang. Terdakwa bercerita dengan teman-temannya bahwa terdakwa kesulitan tidur," kata Jefri membacakan dakwaan dalam sidang perdana Jefri Nichol di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (9/9/2019), dilansir TribunStyle dari Kompas.com.

Hampir 2 Bulan Ditahan, Jefri Nichol Jalani Sidang Perdana, Begini Kondisi Lawan Main Amanda Rawles
Hampir 2 Bulan Ditahan, Jefri Nichol Jalani Sidang Perdana, Begini Kondisi Lawan Main Amanda Rawles (TribunStyle.com Kolase/ Grid.ID/Rissa Indrasty/ Wartakotalive/ Arie Puji Waluyo)

 Hampir 2 Bulan Ditahan, Jefri Nichol Jalani Sidang Perdana, Begini Kondisi Lawan Main Amanda Rawles

 Tangan Diborgol, Intip Foto-Foto Kondisi Terbaru Jefri Nichol Jalani Sidang Pertama Kasus Narkoba

Salah satu rekan Jefri bernama Triawan lantas menawarkan Jefri narkoba jenis ganja.

Berita Rekomendasi

Setelah Jefri menyetujui, keduanya lantas membuat janji ketemu di pinggir jalan McDonald's Kemang di keesokan harinya, Sabtu (6/7/2019).

Rekan Jefri yang bersama Triawan tersebut merupakan salah satu dalam daftar pencarian orang (DPO) kepolisian.

Setelah menerima barang haram tersebut dari Triawan, Jefri tidak langsung mengonsumsinya.

Halaman 2 =========>

Sumber: TribunStyle.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas