Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Chrisye Ada di Google Doodle Hari Ini, Para Sahabat Ramai-ramai Ucapkan Selamat Ulang Tahun

Chrisye Ada di Google Doodle Hari Ini, Para Sahabat Ramai-ramai Ucapkan Selamat Ulang Tahun

Penulis: Anugerah Tesa Aulia
Editor: Sri Juliati
zoom-in Chrisye Ada di Google Doodle Hari Ini, Para Sahabat Ramai-ramai Ucapkan Selamat Ulang Tahun
google
Chrisye Ada di Google Doodle Hari Ini, Para Sahabat Ramai-ramai Ucapkan Selamat Ulang Tahun 

Chrisye Ada di Google Doodle Hari Ini, Para Sahabat Ramai-ramai Ucapkan Selamat Ulang Tahun

TRIBUNNEWS.COM - Ada yang berbeda dari tampilan Google Doodle, Senin (16/9/2019) hari ini.

Ada sosok penyanyi Chrisye yang menghiasi halaman pertama situs pencarian tersebut.

Google Doodle menampilkan sosok Chrisye karena Senin (16/9) hari ini merupakan hari kelahiran sang penyanyi legendaris yang ke-70.

Chrisye yang memiliki nama lengkap Chrismansyah Rahadi lahir di Jakarta 16 September 1949.

Sayangnya, Chrisye harus mengembuskan napas terakhir pada 30 Maret 2007 saat usianya 57 tahun.

Baca: Ada Kisah Piringan Hitam Ayah, Awal Mula Chrisye yang Jadi Google Doodle Suka Dunia Musik

Baca: Mengenang Chrisye : Sang Ayah Sempat Halangi Karier Musik, Tak Paham Not Balok

Walau telah tiada, beberapa sahabat dan kerabat tetap memperingati hari kelahiran Chrisye dengan membagikan sejumlah ucapan.

Berita Rekomendasi

Satu di antaranya anak Chrisye, Pasha Chrismansyah yang menulis sederet ucapan untuk mengenang sang ayah.

Ucapan dari anak Chrisye
Ucapan dari anak Chrisye (Instagram/pchrismasnyah)

"Dalam heningnya malam, doa kukerahkan hingga mataku terpejam

Hatiku yang dulu buta kini telah terbuka, semua sudahh kuterima seperti seharusnya

Papa,
Maafkanlah aku, atas semua kesalahan yang berujung kekalahan ratapan penyesalan.

Papa,
Doakanlah aku, tengah berjuang menemui jalan agar bisa seperti engkau, telah menang mendapatkan cintaNya.

Happy birthday Papa

#fatherandson
#imissmydad
#imissmyhome"

Baca: Tubuhnya Digerogoti Kanker Paru-paru, Chrisye Sempat Alami Demensia Sebelum Meninggal

Baca: Sosok di Balik Terpasangnya Wajah Chrisye di Google Doodle Hari Ini

Selain Pasha Chrismansyah, musisi Erwin Gutawa juga ikut membagikan kenangannya bersama Chrisye.

"16 September... Mengenang hari lahir sahabat saya, sang Legenda Chrisye,

“suara,nyanyian nya akan selalu ada bersama kita”. Kidung Abadi cipt. Gita & Erwin Gutawa, yang disusun dari suara asli Chrisye.

Video lengkap di youtube channel Erwin Gutawa Productions.

#Chrisye

#KidungAbadi"

Baca: Ayahnya Ditampilkan di Google Doodle, Ini Doa dan Harapan Putra Chrisye

Baca: Sosok di Balik Terpasangnya Wajah Chrisye di Google Doodle Hari Ini

Tak hanya Erwin Gutawa, Sophia Latjuba pun ikut mengucapkan ucapan ulang tahun untuk Chrisye melalui unggahan Instagram-nya. 


"Happy Birthday, mas Chrisye. You are missed"

 Aktor yang pernah memerankan Chrisye dalam sebuah film, Vino G Bastian juga turut mengucapkan ulang tahun untuk sang legenda.

"Selamat hari lahir untuk Sang Legenda..

Damai Bersamamu #CHRISYE (1949 - 2007) | #vinogbastian"

Baca: Sosok Chrisye di Google Doodle Hari Ini, Tak Berani Nyanyi Ulang Lagu Ketika Tangan dan Kaki Berkata

Baca: Perjalanan Hidup Chrisye - Lika-liku Karier hingga Meninggal Karena Kanker Paru-paru

"CHRISYE in memoriam.

#FilmChrisye adalah sebuah tribute untuk sang LEGENDA."

Baca: Meninggal Dunia Sejak 12 Tahun Lalu, Penyanyi Chrisye Ternyata Masih Jadi Tulang Punggung Keluarga

Baca: TRIBUNNEWSWIKI - Yockie Suryoprayogo, Maestro di Balik Karya Emas Mendiang Chrisye

Album

Dikutip dari kompas.com, kecintaan Chrisye di dunia musik berhasil menelurkan puluhan album dan sejumlah single.

Bahkan, album Sabda Alam dan Aku Cinta Dia terjual di atas 400.000 kaset.

Album ke-20 Chrisye bertajuk Akustik Chrisye yang memberikan warna baru.

Album ini digarap dengan rekaman di studio di Sydney, Australia.

Chrisye berkolaborasi dengan penata musik kawakan Erwin Gutawa hanya membutuhkan waktu tiga jam untuk mengisi orkestrasinya.

"Secara teknis perlengkapan Studio 301 di Negeri Kanguru itu memang sangat memudahkan pekerjaan kami. Untuk lima lagi, kami hanya memerlukan waktu tiga jam untuk mengisi orkestrasinya," ujar Erwin Gutawa seperti dikutip dari pemberitaan Harian Kompas (7/9/1996).

Chrisye pun pernah berkolaborasi dengan sejumlah penyanyi Tanah Air, seperti Sophia Latjuba, Ryan D'Massive, dan Ariel NOAH.

Baca: Tio Pakusadewo Sempat Posting Video Nyanyi Lagu Chrisye Sebelum Alami Pembuluh Darah Pecah

Penghargaan Chrisye

Seperti yang diketahui karier Chrisye di dunia permusikan mendapatkan penghargaan tingkat nasional hingga internasional. Berikut penghargaan yang pernah diperoleh Chrisye yang berhasil dirangkum dari berbagai sumber. 

1. Penghargaan MTV Asia di Los Angeles, Amerika Serikat pada 10 September 1998. Penghargaan diraih atas video klip Kala Cinta Menggoda.

2. Terpilih sebagai Penyanyi Pria I Kesayangan Angket Siaran ABRI 1979

3. Album Sabda Alam dan Aku Cinta diberi sertifikasi emas, dan Hip Hip Hura, Resesi, Metropolitan, dan Sendiri disertifikasi perak.

4. Chrisye menerima tiga BASF Awards, yang diadakan pembuat compact cassette BASF sampai pertengahan tahun 1990-an, untuk album paling laris.

5. Penerima BASF Lifetime Achievement Award pada tahun 1994 untuk sumbangannya ke dunia musik Indonesia.

6. Penerima penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI) untuk Penyanyi Pop Pria Terbaik pada tahun 1997.

7. Meskipun sudah meninggal dunia, Chrisye menerima penghargaan SCTV Lifetime Achievement Award pertama, yang diterima oleh putrinya Risty tahun 2007.

(Tribunnews.com/Anugerah Tesa Aulia)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas