Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kesehatan Taeyeon Dikhawatirkan Fans setelah Ditinggal 2 Sahabatnya Bunuh Diri; Jonghyun dan Sulli

Setelah meninggalnya aktris sekaligus mantan personel f(x), Sulli, banyak penggamar Taeyeon SNSD yang khawatir akan kesehatan jiwanya.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Miftah

"Saya merasa hidup saya kosong."

"Saya seringkali membohongi semua orang dengan pura-pura bahagia," ungkap Sulli.

Baca: Seminggu Lalu Sulli Curhat di Program Reply Night, Ungkap Sisi Gelap Artis Korea: Bahagianya Palsu

Menjadi seorang entertainer memang dituntut untuk selalu tampail bahagi ketikatampil di depan kamera.

Hal itulah yang sebenarnya berkebalikan dengan dirinya.

Meski populer, Sulli sebenarnya merasa kesepian dan hampa.

Ia pun sempat mencari nasihat dari orang lain atas apa yang ia rasakan.

Tapi orang-orang mengatakan bahwa hal tersebut wajar saja.

BERITA REKOMENDASI

"Saya merasa bersalah karena telah membohongi banyak orang, jadi saya meminta nasehat dari orang lain."

"Tapi mereka berkata apa yang saya lakukan bukanlah hal aneh."

Tak ada pilihan lain selain berpura-pura dan meneruskan sandiwara yang selama ini Ia lakukan.

Sulli mengaku merasa seperti memiliki dua sisi dalam hidupnya.

"Setiap orang memiliki sisi gelap dalam hidupnya tapi mereka berpura-pura seolah semua baik-baik saja."


"Sisi sebenarnya dari Choi Jinri lebih gelap (muram)."

Polisi Temukan Catatan

Pihak kepolisian yang menangani kasus ini sudah memastikan kalau Sulli meninggal secara gantung diri.

Setelah melakukan beberapa penyelidikan, pihak kepolisian menemukan catatan yang ditulis tangan di rumah Sulli.

Namun menurut pihak kepolisian, itu tidak terlihat seperti catatan bunuh diri.

Tapi lebih kepada catatan harian atas apa yang dirasakan aktris 25 tahun itu belakangan ini.

Kendati demikian, pihak kepolisian enggan mengungkapkan lebih lanjut perihal isinya secara detail dan spesifik.

 (Tribunnews.com/Tiara Shelavie,Tio, TribunStyle/GaluhPalupi, Grid.id)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas