Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Film Love For Sale 2 Lebih dari Sekadar Cerita Komedi Romantis

Film Love For Sale 2 angkat kisah kehidupan yang lebih luas, tidak hanya satu orang, tapi lebih kepada cerita tentang keluarga Rosmaida asal Minang.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Film Love For Sale 2 Lebih dari Sekadar Cerita Komedi Romantis
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Andi Bachtiar Yusuf, sutradara film Love For Sale 2, di kantor Visinema Picture, Cilandak Jakarta Selatan, Rabu (4/9/2019). 

TRIBUNNEWs.COM - Dalam bahasa Padang, film Love For Sale 2 diartikan sebagai Cinto Untuak Dijua 2.

Dan akhir pekan kemarin, mini Gala Premier film Love For Sale 2 digelar di Bioskop XXI Transmart, Kota Padang, Sumatera Barat.

Acara itu berlangsung begitu semarak dan mendapat sambutan meriah dari para pecinta film di Kota Padang.

Ariyo Wahab, Putri Ayudya, Ratna Riantiarno dan Della Dartyan ketika meramaikan Mini Gala Premier film Love For Sale 2 di Kota Padang, Sumatera Barat, Minggu (20/10/2019). (Dokumentasi Visinema Pictures)

Apalagi hadir para bintang film Love For Sale 2, seperti Della Della Dartyan, Ratna Riantiarno, Ariyo Wahab, hingga Putri Ayudya dan Bastian Steel.

Baca: Alexandra Gottardo: Saya Bisa Masak dari SMA

Baca: Raul Lemos Posting Soal Perselingkuhan di IG, Krisdayanti Beri Klarifikasi

Baca: Syuting Hampir 50 Hari, Film Jeritan Malam Diklaim sebagai Film Horor Termahal

Para bintang film Love For Sale 2 disambut istimewa dengan tarian piring khas Sumatera Barat.

Berita Rekomendasi

Tidak hanya warga dan pecinta film, antusias Mini Gala Premier film Love For Sale 2 juga dihadiri komisi film hingga Wakil Walikota Padang Hendri Septa.

Menurut Hendri Septa, film Love For Sale 2 menjadi salah satu film yang harus ditonton.

"Ini film terbaik yang pernah saya lihat," kata Hendri Septa sambil mengangkat dua jempolnya dalam siaran pers yang diterima Warta Kota.

Baca: Penampakan Andika Mahesa Saat Pura-pura Jadi Gelandangan Demi Konten Youtube

Film Love For Sale 2 mengangkat kisah kehidupan yang lebih luas, tidak hanya dengan satu orang, tapi lebih kepada cerita tentang keluarga Rosmaida asal Minang, Sumatera Barat.

Della Dartyan yang berperan sebagai Arini Chaniago mendapatkan 'klien baru', pria berdarah Minang yang bernama Indra 'Ican' Tauhid yang dimainkan Adipati Dolken.

Kisah Arini Chaniago kali ini menjadi calon menantu palsu bagi Rosmaida.

Kehadiran Arini Chaniago yang di Love For Sale (2017) bernama Arini Kusuma ini perlahan memberikan pencerahan bagi keluarga Sikumbang, terutama Rosmaida.

"Film Love For Sale 2 bukan sekadar kisah percintaan biasa, namun lebih dari cerita komedi romantis," kata Andi bachtiar Yusuf, sutradara film Love For Sale dan Love For Sale 2.

Film Love For Sale 2 merupakan cermin bagi masyarakat yang hidup dan tumbuh di era modern, namun tetap harus berdampingan dengan nilai dan norma yang masih dibawa keluarga (orangtua).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas