Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dulu Tenar di Lupus, Aktor Ini Sempat Kena Stroke, Jual Gorengan untuk Hidup & Jadi Sopir Azis Gagap

Aktor yang namanya besar berkat perannya di film Lupus sebagai Gusur ini karirnya kini tak secemerlang dulu.

Penulis: Salma Fenty Irlanda
zoom-in Dulu Tenar di Lupus, Aktor Ini Sempat Kena Stroke, Jual Gorengan untuk Hidup & Jadi Sopir Azis Gagap
TribunMataram Kolase/ YouTube
Dulu Tenar Berkat Film Lupus, Aktor Ini Sempat Kena Stroke, Jadi Sopir Azis Gagap hingga Jual Gorengan untuk Hidup 

Aktor yang namanya besar berkat perannya di film Lupus ini karirnya kini tak secemerlang dulu.

TRIBUNNEWS.COM - Nama Fahmi Bo mungkin tak lagi asing bagi remaja di era tahun 90-an.

Aktor yang namanya besar berkat perannya di film Lupus sebagai Gusur ini karirnya kini tak secemerlang dulu.

Karir Fahmi Bo meredup setelah dirinya mengidap stroke yang membuatnya harus vakum dari dunia hiburan.

Beruntung, kondisi kesehatan Fahmi Bo berangsur membaik dan kembali pulih.

Kendati kondisinya telah pulih, perekonomian Fahmi Bo masih terpuruk karena dirinya tak lagi aktif di layar kaca.

Untuk menyambung hidup, Fahmi Bo dan sang istri pun bekerja serabutan, mulai dari menjual gorengan juga menjadi sopir komedian Azis Gagap.

 Namanya Tenar setelah Perankan Wiro Sableng, Ken Ken Sempat Jadi Petani, Intip Potretnya Kini

Berita Rekomendasi

Pengakuan Fahmi Bo dan seluruh jatuh bangun kehidupannya diceritakannya saat hadir sebagai bintang tamu dalam tayangan Brownies Trans TV.

Menipisnya tawaran kerja di dunia hiburan semenjak dirinya sakit pun membuat istri Fahmi Bo ikut menjadi tulang punggung keluarga.

Meski kini telah sembuh, Fahmi Bo mengaku kini dirinya lebih sibuk membantu sang istri berjualan ketimbang malang melintang di dunia hiburan.

Fahmi Bo kini sudah sembuh dari stroke
Fahmi Bo kini sudah sembuh dari stroke (YouTube)

HALAMAN 2 >>>>>>>>>

Sumber: Tribun Mataram
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas