Lagu-lagu Noah Banyak Bertema Cinta, Ini Penjelasan Ariel
Lagu-lagu milik grup band Noah identik dengan cinta-cintaan. Mungkin nyaris semua lagu Ariel dkk bersama bandnya bertema soal cinta.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lagu-lagu milik grup band Noah identik dengan cinta-cintaan. Mungkin nyaris semua lagu Ariel dkk bersama bandnya bertema soal cinta.
Sebagai vokalis Noah, Ariel mengatakan sebetulnya tak semua lagu bandnya bertema demikian. Namun, lagu-lagu cinta mereka ternyata yang banyak kenal oleh masyarakat pecinta musik Indonesia.
"Sebetulnya, enggak semua lagu cinta. Tapi yang dikenal orang, ya cinta itu semua," kata Ariel Noah saat ditemui di kantor Musica Studios, Senin (18/11/2019).
Baca: VIRAL! Foto Jadul Peterpan Beredar di Laman Twitter, Penampilan Ariel & Arti Nama Band Jadi Sorotan
Baca: Cerita Personil NOAH Kesulitan Garap Album Keterkaitan Keterikatan
Baca: Lagu Wanitaku NOAH Paling Menyita Waktu, Sempat Bongkar Pasang Aransemen Sampai 5 Kali
Baca: Luncurkan Album Keterkaitan Keterikatan, Band NOAH Ungkap Makna Terdalamnya
"Kita bikin 'Raja Negeriku' dan 'Taman Langit', ya yang didengar orang yang soal cinta," lanjutnya.
Di album terbaru NOAH yang bertajuk Keterkaitan Keterikatan, kembali lagu soal cinta yang banyak didengarkan.
"Kayak di album ini, ada lagu motivasi, Jalani Mimpi. Cuma dipilih keseluruhan saat first single ya Wanitaku sama manajemen dan label," lanjutnya.