Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ashanty Sempat Keluhkan Lelah Disuntik, Kini Lebih Tegar dan Ingatkan Selalu Bersyukur

Ashanty didiagnosa mengidap penyakit auto imun pada bulan Oktober lalu, mengeluh lelah disuntik, kini lebih tegar jalani hidup.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Ashanty Sempat Keluhkan Lelah Disuntik, Kini Lebih Tegar dan Ingatkan Selalu Bersyukur
instagram/ashanty_ash
Tak Kuat Menahan Sakit, Ashanty Terjatuh Saat Sholat Maghrib Sebelum Kepalanya Disuntik dan Didiagnosis Gejala Meningitis: Nyerinya Nggak Bisa Hilang... 

"Nah itu, semuakan harus ada hasil tesnya."

"Aku berharapnya nggak ada apa-apa, tapikan pasti ada yah."

"Yang parah sih mudah-mudahan jangan."

Sempat keluhkan lelah, kini Ashanty mulai tegar dengan menerima segala sesuatu yang sedang terjadi pada dirinya.

Ashanty menuliskan keterang foto panjang dalam unggahan fotonya di media sosial Instagram.

Dituliskan Ashanty ketika mendapatkan sakit tidak berarti dunia akan berakhir, atau sedang mendapatkan ujian yang berat, tidak dapat melanjutkan hidup, hingga tidak diperbolehkan untuk bahagia.

Ashanty melanjutkan tulisannya diberikan penyakit itu menandakan Sang Pencipta sayang pada hambanya.

BERITA REKOMENDASI

Kemudian Ashanty menuliskan Sang Pencipta ingin mengingatkan pada hambanya akan banyak hal dan mengharuskan untuk selalu bersyukur.

Karena menurut Ashanty apa yang sedang dirasakan tidak seberapa dengan nikmat yang sudah maupun akan diberikan.

Ashanty juga mengatakan untuk tidak pernah membandingkan diri sendiri dengan orang lain, karena bisa saja yang dilihat belum tentu apa yang sedang dilalui.

Ashanty Autoimun Terbaru
Ashanty Autoimun Terbaru (Tangkapan layar YouTube Channel The Hermansyah A6)

Pada bagian akhir keterangan foto, Ashanty menuliskan untuk selalu memberikan yang terbaik dan juga menjadi orang yang baik serta bermanfaat bagi orang banyak.

"Sakit bukan berarti duniamu berakhir, bukan pula suatu ujian yang berat, bukan berarti kita tidak bisa melanjutkan hidup, bukan berarti tidak boleh berbahagia, hanya saja Allah terlalu sayang padamu,


ingin mengingatkan mu akan banyak hal, dan penting nya selalu bersyukur karena mungkin apa yang kita rasakan belum seberapa dengan nikmat yang diberikan..

jangan pernah membandingkan diri kita dengan hidup orang lain, diluar semua akan selalu terlihat indah, namun hanya hati mereka yg tau sesungguhnya..

berikanlah yang terbaik dan selalu menjadi orang yg benar2 baik dan bisa bermanfaat bagi banyak orang," tulis Ashanty.

Menurut pantauan dari cerita Instagram Ashanty, saat ini sedang berada di Korea bersama dengan Suaminya, Anang Hermansyah, dan Aurel.

(Tribunnews.com/Febia Rosada Fitrianum)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas