Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Syuting Video Clip Lagu 'Deritaku', Betrand Peto Sempatkan Berbagi dengan Sesama

Di tengah kegiatannya melakukan pengambilan gambar untuk lagu terbarunya, Betrand Peto berbagi dengan sesama.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Wulan Kurnia Putri
zoom-in Syuting Video Clip Lagu 'Deritaku', Betrand Peto Sempatkan Berbagi dengan Sesama
KOLASE INSTAGRAM @ruben_onsu
Anak presenter Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto Onsu merilis lagu baru berjudul 'Deritaku'. 

TRIBUNNEWS.COM - Anak Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto menyempatkan untuk berbagi terhadap sesama saat syuting video clip lagu 'Deritaku'.

Seperti yang diketahui, Betrand Peto baru saja merilis lagu baru berjudul 'Deritaku'.

Betrand juga langsung merilis video clip lagu barunya itu.

Hingga Selasa (10/12/2019), video clip lagu 'Deritaku' masih berada di trending nomor satu YouTube dan telah ditonton sebanyak 6,3 juta kali.

Padahal video tersebut telah diunggah pada Kamis (5/12/2019).

Model video clip dalam lagu 'Deritaku' adalah Betrand dan Thalia Putri Onsu.

Jordi Onsu menjadi sutradara untuk video clip lagu Betrand Peto yang baru, bersama dengan Ruben.
Jordi Onsu menjadi sutradara untuk video clip lagu Betrand Peto yang baru, bersama dengan Ruben. (Instagram @ruben_onsu)

Keduanya melakukan proses pengambilan gambar untuk video clip lagu baru Betrand di daerah Pasupati, Bandung.

Berita Rekomendasi

Di sela proses pengambilan gambar untuk video klip lagu barunya, Betrand meminta uang pada Ruben Onsu.

Ternyata Betrand memberikannya kepada seorang bapak-bapak yang sedang memungut sampah di lokasi pengambilan gambar.

Tidak hanya sekedar memberikan bantuan, Betrand juga mengajak bapak-bapak tersebut mengobrol.

Betrand Peto Berbagi dengan Sesama di Tengah Proses Syuting Video Clip Lagu Terbarunya
Betrand Peto berbagi dengan sesama di tengah proses syuting video clip lagu terbarunya.

Adanya sosok bapak tersebut membuat Betrand merasa sedih hingga menitikkan air mata.

Sarwendah menjelaskan kondisi bapak-bapak yang sempat ditemui Betrand.

Diceritakan Sarwendah, tangan bapak itu terluka, namun masih mencari makanan sisa di tempat sampah.

Sarwendah pun menguatkan Betrand karena sudah membantu meringankan beban bapak yang ditemuinya itu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas