Sandiaga Uno Berharap Kerja Keras Dimas Seto Bisa Menginspirasi Para Usahawan
Sandi melihat kerja keras dan berani hadapi tantangan dari Dimas telah membuahkan hasil yang sangat baik.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengunjungi toko milik artis sekaligus pengusaha, Dimas Seto, di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.
Sandi melihat kerja keras dan berani hadapi tantangan dari Dimas telah membuahkan hasil yang sangat baik.
Menurutnya, Dimas telah menunjukkan, sosok dari lingkungan dunia entertaiment, yang berhasil menjadi seorang pengusaha, dalam hal ini di bidang busana muslim.
"Sekarang baju yang saya pakai dan banyak baju yang dipakai beberapa komunitas ini diproduksi oleh two-D hasil besutan mas Dimas dan mbak Dhini (Dimas-Dhini). Sekarang sudah memiliki usaha yang ada di seluruh Indonesia melalui beberapa re-seller," ujar Sandi di Kawasan Bintaro, Tangsel, Kamis (19/12/2019).
Menurutnya, ini merupakan momen bagi usaha-usaha milik anak bangsa bisa berkembang dan membuka peluang meningkatkan kesejahteraan dan membuka lapangan kerja.
"Karena ada beberapa kerjasama (Two-D) dengan CMT, dan perusahaan konveksi yang ada di home industry. Dan juga di sini ada sekitar 12 lapangan kerja tercipta. Saya ucapkan sukses dan mudah-mudahan bisa menginspirasi pengusaha lain," harap Sandi.
Dirinya juga menegaskan, masalah modal tidak harus menjadi hambatan.
Sandi mencontohkan Dimas yang berhasil membangun usahanya dengan modal sedikit. Kepercayaan menjual produk orang lain dan kerja keras membuat Dimas membangun usahanya tersebut.
"Mas Dimas sudah mencontohkan modalnya cekak nol. Karena modal kepercayaan , kerja keras dan terus belajar dan memastikan kualitasnya bagus itu ada yang memberikan kemudahan dan kepercayaan menitipkan produknya. Dan akhirnya tidak perlu waktu lama dia sudah mempunyai modal sendri untuk memulai usaha," kata Sandi.
Dirinya meminta para tokoh publik untuk memakai produk lokal. Menurut Sandi, hal ini dapat mendorong masyarakat untuk ikut memakai produk lokal.
"Karena kalau tokoh-tokoh itu memakai produk lokal maka akan bisa menjadi panutan atau contoh masyarakat luas. Dan masyarakat luas pakai produk lokal, akan mengurangi imporn. Kalau kita kurangi impor, ekonomi kita akan kuat dan pengusaha sehat dan lapangan kerja tercipta," kata Sandi. (Fah/Tribunnews)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.