Sinopsis Film Passengers Tayang di Bioskop TransTV Malam Ini Minggu 22 Desember 2019 Pukul 21.00 WIB
Film berdurasi 116 menit ber-genre Drama, Romance, Sci-Fi menceritakan perjalanan di luar angkasa dibintangi Jennifer Lawrence, Chris Pratt, Michael
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Ifa Nabila
TRIBUNNEWS.COM - Film 'Passengers' akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Minggu (22/12/2019) pukul 21.00 WIB.
Film 'Passengers' ber-genre Drama, Romance, Sci-Fi disutradarai oleh Morten Tyldum.
Naskah Film 'Passengers' ditulis oleh Jon Spaihts dan dibintangi Jennifer Lawrence, Chris Pratt, Michael Sheen.
Dikutip dari IMDb.com, film berdurasi 116 menit ini mengisahkan dua orang terbangun 90 tahun lebih awal akibat adanya kerusakan pada pesawat ruang angkasa yang ditungganginya.
Rilis pada Desember 2016 di Amerika Serikat, film ini berhasil meraup 14,8 juta USD pada penayangan perdananya.
Menghabiskan biaya sekira 110 juta USD dalam pembuatannya, film ini meraup 303 juta USD dari penayangan di seluruh dunia.
Sinopsis Film 'Passengers'
Pesawat luar angkasa Avalon menuju ke koloni Homestead II ditunggangi 5000 penumpang dan kru.
Pesawat tersebut menggunakan navigasi autopilot.
Pejalanan menuju koloni Homestead II dibutuhkan waktu selama 120 tahun.
Sehingga seluruh penumpang dan kru dibuat hibernasi atau tidur panjang.
Saat perjalanan memasuki tahun ke-30, pesawat bertabrakan dengan meteor besar.
Hal itu membuat sedikit kerusakan yang menyebabkan Jim Preston (Chris Pratt) terbangun dari hibernasinya.
Setelah terbangun, Jim melakukan aktivitas kesehariannya dan berharap bisa bertemu dengan penumpang lainnya.
Jim menemukan informasi manual tentang semua peralatan yang ada di pesawat, ia pun mempelajarinya.
Di waktu lain, Jim bertemu dengan robot bar tender, Arthur (Michael Sheen).
Setahun kemudian, setelah menikmati seluruh fasilitas dalam pesawat, Jim merasa kesepian.
Ia mencoba untuk keluar dari pesawat dengan pakaian luar angkasa.
Saat berada di luar pesawat, Jim berniat untuk bunuh diri Jim dengan membuka airlock, namun itu tidak berhasil.
Kemudian ia menuju ke area pod, yakni area seluruh penumpang berhibernasi.
Ia menemukan wanita cantik, Aurora (Jennifer Lawrence) yang sedang hibernasi.
Jim kemudian mempelajari seluruh profil Aurora dan mengetahuinya bahwa ia adalah seorang jurnalis.
Karena merasa terlalu bosan setelah satu tahun sendirian di pesawat, Jim sengaja membangunkan Aurora dari hibernasinya.
Bagamana kisah selanjutnya?
Apakah rasa kesepian Jim akan hilang setelah Aurora terbangun?
Saksikan kisah selanjutnya hanya di Bioskop Trans TV malam ini pukul 21.00 WIB.
Trailer Film 'Passengers'
Daftar Pemeran Film 'Passengers'
- Jennifer Lawrence sebagai Aurora Lane
- Chris Pratt sebagai Jim Preston
- Michael Sheen sebagai Arthur
- Laurence Fishburne sebagai Gus Mancuso
- Andy Garcia sebagai Captain Norris
- Vince Foster sebagai Executive Officer
- Kara Flowers sebagai Communications Officer
- Conor Brophy sebagai Crew Member
(Tribunnews.com/Fajar)