Kepulangannya Akan Dikawal 250 Orang, Begini Kondisi Terkini Ahmad Dhani Jelang Bebas, Nampak Segar
kepulangan Ahmad Dhani dikabarkan akan dikawal sampai 250 orang, begini kondisi terkini Ahmad Dhani, nampak segar jelang hari kebebasannya.
Penulis: Inza Maliana
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Musisi fenomenal Ahmad Dhani diperkirakan bebas pada 30 Desember 2019 mendatang.
Dhani telah setahun mendekam di dalam bui.
Kondisi terkini dari Ahmad Dhani diungkap rekannya bernama Fahira Idris, melalui akun Twitternya.
Ia mengunggah di akun @fahiraidris pada hari ini, Senin (23/12/2019).
Diketaui, Fahira yang merupakan anggota DPD DKI Jakarta menuturkan kondisi Ahmad Dhani sangat sehat.
Hal itu terlihat pula dengan foto yang ia unggah.
Dalam foto tersebut, terlihat Dhani dan rekan-rekannya tersenyum ke arah kamera.
Nampak juga Dhani didampingi kuasa hukumnya, Fahira serta perwakilan organisasi massa (ormas) Kebangkitan Jawara dan Pengacara (Bang Japar).
Mereka membesuk Ahmad Dhani di Rumah Tahanan (Rutan) Cipinang, Jatinegara, Jakarta Timur.
Dalam kesempatan tersebut, Ahmad Dhani terlihat tersenyum tipis dengan air muka yang segar.
Fahira pun menyebut Dhani dalam kondisi yang sehat.
Bukan hanya menyampaikan kabar baik atas kebebasan Ahmad Dhani, Fahira juga menyebutkan aksi kepulangan Ahmad Dhani.
Kepulangan Ahmad Dhani akan dikawal dari keluar Rutan Cipinang sampai di kediaman Ahmad Dhani di Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
"Kepulangan Mas Dhani ke rumah beliau di Pondok Indah akan dikawal dg konvoi anggota Bang Japar sebanyak 250 personil," tulis Fahira.
Fahira tidak hanya mengunggah satu foto saja.
Di cuitan setelahnya, Fahira mengunggah foto yang memperlihatkan istri Dhani, yakni Mulan Jameela dengan kedua anaknya.
Dalam foto tersebut, Dhani nampak menggendong putra bungsunya yang bernama Muhammad Ali sembari menunjuk ke arah kamera.
Sedangkan putri pertama mereka, Safeea Ahmad duduk ditengah Mulan Jameela dan Ahmad Dhani.
Dalam foto tersebut, Mulan mengenakan hijab hitam panjang dan terlihat sedang menatap sang suami.
Dalam postingan tersebut, Fahira menuliskan doa baik untuk keluarga Ahmad Dhani.
"Alhamdulillah tadi sempat jumpa mbak @JameelaOfficial dan 2 anaknya.. Selamat ya mbak... Sebentar lagi kumpul bersama mas Ahmad Dhani.." tulis Fahira dalam cuitannya.
Seperti diketahui sebelumnya, Ahmad Dhani divonis satu tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Surabaya atas kasus 'vlog idiot'.
Dalam persidangan, Ahmad Dhani dinilai terbukti melakukan pencemaran nama baik dan wajib menjalani hukuman penjara selama satu tahun sejak 28 Januari 2019.
Atas putusan tersebut, suami Mulan Jameela itu segera mengajukan banding kepada Pengadilan Tinggi Jawa Timur.
Selanjutnya, Pengadilan Tinggi Jawa Timur memberikan keringanan hukuman kepada Ahmad Dhani.
Yakni dari semula satu tahun penjara menjadi tiga bulan penjara dengan enam bulan masa percobaan.
Sementara dalam perkara ujaran kebencian yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Ahmad Dhani divonis satu tahun enam bulan penjara pada 31 Januari 2019.
Namun, seusai banding diajukan kepada Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, hukumannya menyusut menjadi satu tahun.
Ahmad Dhani juga mendapatkan remisi satu bulan atas kasus tersebut sehingga dirinya akan bebas pada tanggal 28 Desember 2019 mendatang.
(Tribunnews.com/Maliana/Dwi Rizki)