Momen Keakraban Betrand Peto dan Anak Kandung Ruben Onsu, Tersenyum Saat Buka Kado Natal
Betrand Peto semringah saat dapat hadiah natal berukuran besar dari Thalia Putri Onsu.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Betrand Peto semringah saat dapat hadiah natal berukuran besar dari Thalia Putri Onsu.
Hal itu diketahui dari tayangan YouTube MOP Channel yang dipublikasikan, Rabu (25/12/2019).
Dalam tayangan tersebut memperlihatkan Betrand Peto dan Thalia Putri Onsu, saling bertukar kado dalam rangka perayaan hari natal.
Putra angkat Ruben Onsu itu rupanya telah mempersiapkan hadiah spesial untuk adiknya, Thalia.
Begitu juga dengan Thalia, ia juga mempersiapkan hadiah yang tak kalah spesial dan berukuran besar untuk sang kakak.
Di sebuah ruangan, keduanya tampak membawa hadiah masing-masing untuk diberikan.
Hadiah keduanya tampak berukuran cukup besar.
Tak sabar, Betrand Peto langsung mengajak Thalia untuk bertukar kado.
"Sekarang kita tukeran kado, terus tinggal unboxing," ujar Betrand Peto.
Betrand Peto kemudian memberikan hadiah natalnya kepada Thalia.
Begitu juga dengan Thalia, ia pun memberikan kotak hadiah yang berukuran cukup besar untuk sang kakak.
Setelah saling bertukar kado, Betrand Peto dan Thalia langsung membuka kado masing-masing.
Baca: Ajak Betrand Peto dan Thalia Beli Kado Natal, Jordi Onsu Ingin Ajarkan Kepedulian pada Keluarga
Baca: Ruben Onsu Rayakan Natal Pertama Bareng Betrand Peto dan Thania: Kami Sangat Menunggu Malam Ini
Thalia tampak antusias membuka hadiah natal yang diberikan kakaknya.
Thalia langsung merobek kertas kado yang membungkus hadiahnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.