RAN Gelar Konser Ulang Tahun Ke-13 Disaat Hujan Mengguyur Jakarta
Band yang beranggotakan Rayi Putra, Nino Baskoro, dan Asta Andoko, tersebut menggelar konser tunggal di Blok M, Jakarta Selatan, Jumat (27/12/2019).
Editor: Adi Suhendi
Laporan wartawan Wartakotalive.com, Muhammad Naufal
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup band RAN mengelar konser tunggal pada hari jadinya yang ke-13.
Band yang beranggotakan Rayi Putra, Nino Baskoro, dan Asta Andoko, tersebut menggelar konser tunggal di Blok M, Jakarta Selatan, Jumat (27/12/2019).
Dalam konsernya RAN mengusung tajuk Hanya Untukmu.
Dalam konser tersebut RAN membawa penggemarnya kembali ke masa awal RAN manggung.
Baca: Geruduk Kediaman Iis Dahlia, Driver Ojek Online Ancam Laporkan Pelantun Payung Hitam ke Polisi
Penonton yang hadir disuguhkan lagu-lagu RAN yang jarang mereka bawakan dalam setiap konsernya.
Lagu seperti Nothing Last Forever, Aura mu, Let Me Be, D'Inspiration, Warnai Malam Ini, Lagu Untuk Riri, Warna Warni Dunia, juga lagu hits lain seperti Pandangan Pertama, Selamat Pagi, dan Hanya Untukmu dibawakan ketiganya di atas panggung.
Baca: Catat, Ini Harga Tiket Masuk Festival Seni Berbasis Teknologi Wave of Tomorrow
Walaupun diguyur hujan, konser RAN yang dimulai pukul 20.00 WIB banyak didatangi penonton yang telah jauh-jauh hari memesan tiket gelaran tersebut.
Dalam konser kali ini, RAN mematok harga tiket paling murah Rp 250.000 dan yang paling mahal seharga Rp 500.000.
Baca: Prakiraan Cuaca BMKG di 6 Wilayah DKI, Rabu 25 Desember 2019: Jakarta Selatan Waspada Hujan Petir
Menurut panitia, tiket konser sudah ludes dalam waktu 10 menit saja.
RAN mengaku menyiapkan beberapa kejutan di konser hari jadinya yang ke-13.