Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kronologi Kematian Lina Mantan Istri Sule, Polisi Sebut Jatuh Usai Salat,Samakah dengan Versi Teddy?

Menurut polisi, Lina meninggal dunia setelah terjatuh tengkurap usai melepas mukena selesai shalat Subuh. Apa sama dengan keteragan sang suami?

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kronologi Kematian Lina Mantan Istri Sule, Polisi Sebut Jatuh Usai Salat,Samakah dengan Versi Teddy?
Instagram/IST
Warisan Lina, Mantan Istri Sule 

Dalam beberapa kesempatan, Teddy menyebut Lina meninggal dunia akibat penyakit lambung.

Dilansir Tribunnews.com, hal ini diungkapkan Teddy dalam wawancara kanal YouTube Populer Seleb, Minggu (5/1/2020).

Ketika sampai di rumah setelah berlibur, Lina sempat meminta anak-anaknya, dari Putri Delina hingga Ferdinan untuk memeluknya.

"Jadi pas pulang juga ke sini malah 'Sini peluk mama' katanya, pada dipeluk sama Kakak Rizwan, Dedek Ferdi, sama Teh Putri di sini peluk," ujar Teddy.

Sementara Lina beristirahat bersama anak-anaknya, Teddy pun mengasuh Bintang.

Pemakaman ulang mendiang Lina Jubaedah, mantan istri Sule, di TPU Nagrog, Ujungberung, Kota Bamdung, Kamis (9/1/2020).
Pemakaman ulang mendiang Lina Jubaedah, mantan istri Sule, di TPU Nagrog, Ujungberung, Kota Bamdung, Kamis (9/1/2020). (Ery Chandra/Tribun Jabar)

"Kalau saya sama si kecil, karena Beliau Bunda Lina mau sekalian tiduran di sini, kemarin pasang kasur pada tidur di sini," ujar Teddy.

"Jadi saya bawa si kecil, karena takut ganggu ibunya, saya bawa dulu ke sana," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

Hingga tengah malam, Lina yang dikira kelelahan ternyata bangun untuk beribadah.

"Kemarin sampai jam 12.00 itu Bunda Linanya saya kira kecapekan, tidur saja dipeluk (anak-anaknya). Pas dilihat, pas jam 12.00 bangun, mau salat Isya," terang Teddy.

Artikel ini telah tayang di Tribun Jabar dengan judul Detik-detik Lina Meninggal Dijelaskan Polisi, Apakah Sama Seperti yang Teddy Katakan?

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas