Warisan Mantan Istri Sule Mencapai Rp 10 M, Pengacara Lina Sebut untuk Rizky Febian dan Putri Delina
Mantan istri Sule, Lina Jubaedah meninggalkan warisan sebesar Rp 10 Miliar yang akan diberikan pada Rizky Febian dan Putri Delina.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Mantan istri Sule, Lina Zubaedah telah menghembuskan napas terakhirnya, pada Sabtu (4/1/2020) silam.
Ternyata, Lina meninggalkan sejumlah aset yang jumlahnya mencapai Rp 10 Miliar.
Pengacara Lina, Abdurahman Pratomo, SH menyebutkan beberapa aset yang dimiliki ibu lima orang anak itu.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube MANTUL Infotainment, pada Rabu (15/1/2020).
Aset yang dimiliki Lina di antaranya adalah sebuah kos yang berada di kawasan Universitas Telkom, Bandung berjumlah 32 kamar.
Tak hanya itu, Lina juga meninggalkan beberapa aset yang berupa tanah di daerah Pengalengan serta Banjaran.
Abdurahman menuturkan, Lina juga memiliki piutang di luar aset yang ada sebesar Rp 1 miliar hingga Rp 2 miliar.
"Dalam proses perceraian itu memang almarhum sempat menceritakan tentang beberapa aset yang dia miliki," jelas Abdurahman.
"Yaitu pertama tentang kos-kosan yang ada di Telkom University, yaitu sekitar 32 kamar."
"Kemudian ada aset di Pengalengan yaitu dua hektar tanah dan sawah, juga ada di Banjaran yaitu sawah juga kalau nggak salah ya," ucap dia.
"Almarhum dulu juga sempat menyodorkan beberapa piutang di luar hampir sekitar Rp 1 miliar - Rp 2 Miliar," lanjutnya.
Abdurahman mengungkapkan nantinya yang berhak untuk mendapatkan warisan dari Lina adalah dua anaknya hasil pernikahan dengan Sule.
Yakni anak pertama dan ke dua Lina dan Sule yang sudah dianggap dewasa, Rizky Febian serta Putri Delina.
Abdurahman menuturkan, harta yang dimiliki oleh Lina memang kekayaan yang bersifat pribadi.