Tak Ada Kata Sepakat Soal Lagu Lagi Syantik,Nagaswara Gugat Keluarga Gen Halilintar Miliaran Rupiah
Nagaswara dibuat kecewa oleh keluarga Gen Halilintar, terkait pelanggaran Hak Cipta dan karya intelektual lagu 'Lagi Syantik'. Gugatan pun dilayangkan
Editor: Anita K Wardhani
"Sehingga kami (Nagaswara) memiliki kerugian materil dan imateril. Bicara kerugian, karena ini kerugian moril dan pelanggaran hak cipta yang dilindungi hukum," ucapnya.
"Kerugiannya susah ditaksir dengan uang. Karena bentuknya karya intelektual atau karya seni," tambahnya.
Baca: Demi Hadiri Pemakaman Gus Sholah, Hotman Paris Akhiri Liburannya di Bali
Baca: Kronologi Gen Halilintar Diduga Melanggar Hak Cipta Lagu Siti Badriah, Bertemu Nagaswara, Tapi . . .
Yos menambahkan kalau sebelumnya, Nagaswara dan Gen Halilintar sudah ada pertemuan untuk membicarakan soal masalah pelanggaran hak cipta dan karya intelektual ini.
"Sebelum dilaporkan dan disidangkan, kami sudah melayangkan surat teguran dan protes kepada keluarga Gen Halilintar. Nagaswara dan mereka sudah pernah bertemu untuk menyelesaikan masalah ini," jelasnya.
Lebih lanjut, pertemuan Nagaswara dan Gen Halilintar tak hanya sekali saja. Akan tetapi, pertemuan sudah berlangsung lebih dari dua kali hingga penghujung tahun 2019.
"Pertemuan itu tidak menemui hasil dan menggantung. Karena tidak ada itikad baik, kami laporkan mereka (keluarga Gen Halilintar) untuk penegakan hukum soal hak cipta," ucapnya.
2 Kesepakatan
Yos menjelaskan bahwa sebelum video itu di take down, pihak Nagaswara sudah mengetahuinya dan mengirimkan surat teguran kepada keluarga Gen Halilintar.
"Setelah surat itu dikirim, ada pertemuan sekitar Maret 2019, sampai akhir 2019, sudah lebih dari dua kali pertemuan yang terjadi antara Nagaswara dengan Gen Halilintar," ucapnya.
Dalam pertemuan itu, Yos mengatakan kalau Nagaswara memberikan sanksi dan hukuman kepada pihak Gen Halilintar, tapi bukan meminta kerugian berupa uang.
Kemudian, Nagaswara menyodorkan kesepakatan kepada Gen Halilintar yang sudah dibuatnya.
"Tapi sampai Nagaswara melaporkan kejadian ini, tidak ada titik temu atau kesepakatan itu digantungkan," tegasnya.
Lantas, apa kesepakatan dari Nagaswara yang diberikan atau diajukan kepada keluarga Gen Halilintar?
"Kesepakatan itu berisikan Nagaswara menawarkan masalah ini tidak diteruskan jika Gen Halilintar mau bekerja dengan kami dan atau kolaborasi membuat konten dengan Nagaswara," jelasnya.
Kemudian, Yos menambahkan bahwa kesepakatan yang kedua sangat mudah dilakukan Gen Halilintar. Namun, hal itu juga tidak dijalani oleh mereka.