Revina VT Blak-blakan, Ceritakan Awal Kecurigaan pada Doktor Psikologi DS Setelah Diajak Collabs
Revina VT blak-blakan kronologi perseteruan dengan Doktor Psikologi DS. Awalnya sempat setuju untuk collabs, namun curiga setelah DS posting sesuatu.
Editor: Suli Hanna
TRIBUNNEWS.COM - Nama Revina VT dan DS tengah jadi sorotan setelah kabar pelecehan seksual terhadap pasien terapi DS menyeruak.
Pertengahan Februari 2020, akun Revina VT berusaha menyuarakan curhatan orang-orang yang mengaku pernah jadi korban Doktor Psikologi ini.
Bahkan, nama Vanessa Angel dan Mimi Peri pun sempat ikut terseret dalam pembicaraan yang kian panas ini.
Sosok DS sendiri tak tinggal diam.
Terus-menerus disorot, DS berusaha klarifikasi hingga menyebut semua hanya fitnah.
• Ngotot Bongkar Kegenitan DS, Revina VT Siap Jika Dipenjara: Itu Resiko yang Harus Gue Bayar
• Revina VT Siap Tempuh Jalur Hukum Lawan DS, Instagram Sang Psikolog Tiba-tiba Menghilang
Sebenarnya, bagaimana sih awal mula hal ini bisa ter-blow up ke publik?
Pihak Revina VT blak-blakan bercerita dan menjawab pertanyaan di akun YouTube Kevin Hendrawan.
Video berdurasi 45 menit 18 detik tersebut mengupas tentang bagaimana sebenarnya hal ini bermula.
Revina pun tak ragu menceritakan awal mula ia berkenalan dengan sosok DS.
Selebgram yang merupakan sarjana hukum ini bercerita ia sempat diajak kolaborasi oleh sang Doktor Psikologi.
"Jadi si beliau ini...you know who.... Dia nge-DM gue gitu. terus kaya basa-basi lah, halo mau ngajak collabs segala macem gitu," Revina VT bercerita.
Ia pun mengaku menanggapi dengan sopan dan menyambut dengan terbuka.
"Dan gue nanggapinya dengan sopan kan, kaya oya mau collabs tentang apa nih? kita mau ngebahas apa? Dan segala macem," lanjut Revina.
Ternyata DS mengajukan konsep untuk membahas kehidupan Revina VT sehari-hari.
Sepak terjang Revina VT sebelum menjadi sosok sekarang juga memang menarik untuk dibahas.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.