Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

UPDATE Kasus Meninggalnya Anak Karen Pooroe, Tak Ada CCTV, Polisi Berencana Gelar Rekonstruksi

Kasus meninggalnya putri penyanyi Karen Pooroe, Zefania Carina memasuki babak baru. Polisi berencana melakukan rekonstruksi.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in UPDATE Kasus Meninggalnya Anak Karen Pooroe, Tak Ada CCTV, Polisi Berencana Gelar Rekonstruksi
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Karen Pooroe tak kuasa menahan tangisnya ketika melihat makam putrinya sudah digali oleh petugas makam dan Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan. 

Kondisi Psikis Karen Pooroe

Ketua Komnas Perlindungan Anak, Arist Merdeka Sirait mengungkapkan kondisi psikis Karen Pooroe setelah putrinya meninggal dunia.

Hal itu diungkapkan Arist Merdeka Sirait dalam tayangan YouTube Starpro Indonesia yang dipublikasikan (9/2/2020).

Arist mengaku turut berduka sekaligus prihatin atas peristiwa yang meninma Karen Pooroe.

Arist Merdeka Sirait mengaku dirinya langsung menghubungi Karen Pooroe setelah mendengar kabar kematian anaknya, Zefania Carina.

Arist mengungkapkan reaksi Karen Pooroe saat ia berkomunikasi melalui sambungan telepon.

Dari nada bicaranya, Arist mengatakan Karen Pooroe tampak terpukul.

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, Arist Merdeka Sirait membeberkan kondisi psikis Karen Pooroe.

Saat diwawancarai awak media, Arist sempat ditanya terkait kondisi Karen Pooroe saat mengetahui anak semata wayangnya telah meninggal dunia.

Pasalnya diketahui Karen Pooroe sudah 6 bulan terpisah dan tidak bertemu dengan putrinya.

"Sejauh ini kondisi psikis dari Ibu Karen sendiri seperti apa pak? Udah lama enggak ketemu anaknya 6 bulan tiba-tiba (meninggal)," tanya seorang wartawan kepada Arist.

Menurut Arist, saat dirinya berkomunikasi dengan Karen melalui telepon, Karen Pooroe terdengar menangis sambil meraung-raung menyebut-nyebut nama Arist.

"Saya kira waktu saya komunikasikan, dia menceritakan anaknya meninggal dia langsung (meraung),"

"Pak Arist.. Pask Arist..," ujar Arist menirukan ucapan Karen saat ditelepon.

Halaman
1234
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas