Ririn Ekawati Negatif Narkoba saat Tes Urine, Polisi Lakukan Cek Rambut di BNN untuk Dalami Kasus
Setelah dinyatakan negatif narboba saat tes urine, Ririn Ekawati kini di cek rambutnya di BNN untuk pemeriksaan lanjutan.
Penulis: Faisal Mohay
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
TRIBUNNEWS.COM - Artis Ririn Ekawati bersama asistennya yang inisial ITY dan rekan ITY yang berinisial DN diamankan polisi terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba pada Sabtu (7/3/2020).
Berdasarkan hasil pemeriksaan awal melalui tes urine, Ririn Ekawati dinyatakan negatif menggunakan narkoba dan telah dipulangkan dari Polres Metro Jakarta Barat.
Sedangkan ITY dinyatakan positif setelah menjalani tes urine.
Meskipun Ririn Ekawati dinyatakan negatif, polisi masih mendalami kasus ini karena dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) dari ITY terungkap bahwa ITY memberikan pil happy five kepada Ririn.
Kasat Narkoba Polres Jakarta Barat, Kompol Ronaldo Maradona Siregar menyatakan Ririn akan dicek rambutnya di Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk pendalaman pemeriksaan.
"RE dicek rambut di BNN karena dalam pemeriksaan urine negatif. Untuk mendapatkan hasil lebih akurat kami melakukan cek rambut," ungkapnya dilansir melalui YouTube Official iNews, Senin (9/3/2020).
Hasil pemeriksaan rambut ini akan diketahui 3 sampai 4 hari kedepan.
"Pemeriksaan rambut dan darah yang kami tunggu 3 atau 4 hari kerja akan menentukan arah penyidikan kami.
Apakah yang bersangkutan menggunakan narkoba atau tidak. Karena penyidikan harus ada buktinya," imbuhnya.
Baca: Ririn Ekawati Tersenyum saat Dijemput Pria Ini di Polres Jakarta Barat
Ia menambahkan jika status Ririn Ekawati hingga saat ini adalah sebagai saksi.
Menurutnya cek rambut ini dilakukan karena dalam keterangan ITY menyatakan jika ITY memberikan setengah butir pil happy five ke Ririn.
"Dalam pemeriksaan ITY pernah memberikan setengah butir pil happy five kepada RE ini sebenarnya yang kami dalami karena dalam hasil pemeriksaan urine RE negatif."
"Kalau dari RE masih kami dalami apakah hanya diberi atau sebeumnya sudah menggunakan ini masih dalam pendalaman," ungkapnya.
Sebelumnya, Kapolres Jakarta Barat, Kombes Yulius Audie Sonny Latuheru menyatakan telah mengamankan 30 butir lebih pil happy five (H5) dari tangan Ririn Ekawati dan asistennya.
Ia juga mengungkap jika hasil tes urine menunjukkan Ririn Ekawati negatif menggunakan narkoba, tapi rekannya berinisial ITY positif.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.