Peringati Hari Film Nasional, Film Warkop DKI Reborn Tayang di Platform Klik Film
Film yang dibintangi Adipati Dolken, Aliando Syareif dan Randy Danhista akan menghibur Anda selama di rumah dalam rangka antisipasi virus corona.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Film Warkop DKI Reborn tayang di Klik Film dalam rangka Hari Film Nasional yang jatuh pada 30 Maret.
Film yang dibintangi Adipati Dolken, Aliando Syareif dan Randy Danhista akan menghibur Anda selama di rumah dalam rangka antisipasi virus corona (Covid-19).
"Selamat Hari Film Nasional, film Indonesia tetap berjaya meski dalam keadaan seperti ini. Kita masih tetap bisa menikmati film-film Indonesia, dengan tetap mengikuti anjuran Pemerintah untuk melalukan Social Distancing dengan di rumah saja," kata Frederica dalam siaran pers yang diterima Tribunnews.com, Senin (30/3/2020).
"Memperingati Hari Film Nasional 2020, kami kembali hadirkan film Warkop DKI Reborn, melalui aplikasi Klik Film. Semoga bisa menghibur masyarakat Indonesia dirumah masing-masing," lanjutnya.
Baca: Karena Virus Corona, Meggy Wulandari Bakal Absen Hadiri Sidang Perceraiannya
Social distancing yang diterapkan pemerintah membuat bioskop di Indonesia khususnya Jakarta tutup serentak.
Kini masyarakat mencari hiburan dengan menikmati film dari platfrom streaming film secara digital.
Sebelum Warkop DKI Reborn Klik Film telah menghadirkan film-film Indonesia lainnya seperti Dilan 1990 dan Dilan 1991, Perburuan, My Stupid Boss, Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss part 1 dan 2, #temantapimenikah, serta film-film Indonesia lainnya.