Lebaran Kedua Tanpa Ani Yudhoyono, Annisa Pohan Ungkap Tak Ada Foto Keluarga Bareng SBY: Masih Berat
Kali ini menjadi lebaran kedua yang dilalui keluarga Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tanpa kehadiran Ani Yudhoyono. Tak ada foto keluarga seperti biasa
Editor: Nakita
TRIBUNNEWS.COM - Suasana lebaran masih begitu terasa di masyakarat.
Meski sedikit berbeda, hari raya ini tetap disambut suka cita oleh umat muslim.
Masih dalam suasana lebaran, Annisa Pohan pun banyak membagikan kegiatannya di hari raya.
Kali ini menjadi lebaran kedua yang dilalui keluarga Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tanpa kehadiran Ani Yudhoyono.
Seperti diketahui, Ani meninggal dunia karena kanker darah yang dideritanya pada 1 Juni 2019 silam.
Ani mengembuskan napas terakhirnya beberapa hari sebelum hari raya Idul Fitri.
Kini keluarga SBY pun harus kembali merayakan lebaran tanpa kehadiran sosok seorang ibu yang begitu dekat dengan mereka.
Meski begitu, baik Agus Yudhoyono (AHY) maupun Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) masih tetap kompak merayakan lebaran bersama.
Hal ini diketahui dari unggahan Annisa Pohan di Instagramnya, Kamis (28/5/2020) kemarin.
Lewat unggahannya, istri AHY ini pun membagikan potret kebersamaan mereka.
Keluarga AHY dan Ibas kompak berfoto bersama lengkap dengan anak-anak mereka mengenakan seragam lebaran keluarga masing-masing.
Tak hanya itu, mereka juga kompak mengunjungi nenek mereka, yaitu ibunda dari Ani Yudhoyono, yang akrab disapa Ibu Ageng.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.